"Pak Jalal, mati itu nggak mesti nunggu tua dulu atau mesti sakit dulu. Yang muda dan yang sehat juga bisa mati duluan," jelas Bang Jack.
Namun, Pak Jalal kembali menegaskan kekhawatirannya hingga akhirnya Bang Jack menyarankan untuk berdoa agar terlindung dari pemimpin yang kekanakan dan bodoh.
"Iya, saya tahu. Tapi saya khawatir nih bang," sahut Pak Jalal.
"Nah kalau gitu, Pak Jalal berdoa aja seperti yang Rasulullah Muhammad SAW ajarkan kepada kita. Ya Allah, sungguh aku berlindung kepadamu dari pemimpin yang kekanak-kanakan, dari pemimpin yang bodoh," jawab Bang Jack.
Dialog dalam sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 18 itu pun sontak menuai atensi publik dan mayoritas warganet percaya bahwa keduanya tengah menyindir Gibran Rakabuming. Pasalnya, putusan MK memperbolehkan Capres dan Cawapres di bawah 40 tahun. Gibran Rakabuming sendiri saat ini berusia 37 tahun.
"Nyindir Wapres fufufafa nggak sih?" tulis pemilik akun.
Unggahan itu pun menuai beragam komentar dari pengguna X lainnya.
"Jangankan disindir halus, disindir atau dikritik kasar pun nggak bakalan didengar olehnya. Mirip bapaknya. Bapak dan anak sama saja," komentar @lutf**_******
"Udah pada berani banget ya sinetron, yuk bisa yuk diteruskan," tambah @sio***
Baca Juga: 20 Desain Gambar Ketupat Lebaran, Cocok untuk Poster dan Kartu Ucapan!
"Pas nonton adegan ini aku langsung ngeh yang dimaksud, relate dengan kondisi saat ini," timpal @subi*******