Mobil Listrik Xiaomi SU7 Ultra Masuk Game Gran Turismo 7

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 10 Juni 2025 | 23:10 WIB
Mobil Listrik Xiaomi SU7 Ultra Masuk Game Gran Turismo 7
Xiaomi SU7 Ultra masuk ke game Gran Turismo. [Dok. Xiaomi Indonesia]

Nantinya Gran Turismo 7 akan mengintegrasikan Xiaomi SU7 Ultra melalui proses pengembangan bersama dengan Xiaomi EV, secara otentik mereplikasi estetika kemewahan dan dinamika mengemudi di Xiaomi SU7 Ultra.

Smart electric vehicle ini akan memulai debutnya di Gran Turismo 7, dan akan tersedia untuk para pemain di seluruh dunia. Ke depannya, Xiaomi dan Gran Turismo akan terus berkolaborasi untuk mengembangkan kendaraan konsep Xiaomi VISION GRAN TURISMO.

Spesifikasi Xiaomi SU7 Ultra

Xiaomi debut ke industri otomotif pada 2024 lalu lewat peluncuran mobil listrik pertama yang diberi nama Xiaomi SU7. EV ini sekaligus jadi visi perusahaan "Human x Car x Home".

Xiaomi SU7 Ultra yang merupakan varian tertinggi mengintegrasikan berbagai inovasi seperti Xiaomi HyperEngine V8s (27.200 rpm; 578 PS; 635 N⋅m) serta sistem konfigurasi tri-motor yang dikembangkan secara mandiri.

Dengan total tenaga sebesar 1.548 PS, kecepatan maksimum melebihi 350 km/jam, dan akselerasi 0−100 km/jam hanya dalam 1,98 detik, Xiaomi SU7 Ultra memegang berbagai rekor lintasan untuk kendaraan empat pintu.

Kendaraan ini dirancang dengan 21 komponen serat karbon dengan luas cakupan hingga 5,5 meter persegi. Hal ini menghasilkan distribusi bobot yang optimal dan sentuhan kemewahan pada pengerjaannya, memadukan performa dinamis dengan sentuhan elegan.

Tim R&D Xiaomi EV secara ketat menguji teknologi seperti torque vectoring dan adaptive damping di berbagai sirkuit, termasuk Nürburgring Nordschleife, untuk memastikan bahwa standar keselamatan dan navigasi di dunia nyata benar-benar diterjemahkan ke dalam pengalaman berkendara.

Tak hanya itu, tim R&D Xiaomi EV turut melakukan pengembangan intensif langsung di sirkuit legendaris seperti Nürburgring. Melalui pengujian lintasan yang berkelanjutan, tim Xiaomi secara bertahap menyempurnakan dinamika kendaraan.

Baca Juga: Game Dune: Awakening Resmi Dirilis ke Steam, Ini Spek Minimum PC yang Diperlukan

Teknologi yang telah teruji di sirkuit profesional ini kemudian diadaptasi secara sistematis ke dalam produksi massal, menghubungkan simulasi yang lahir dari dunia balap ke kendaraan jalan raya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI