10 Prompt Gemini AI Edit Foto Pernikahan yang Viral dan Mudah Dicoba

Husna Rahmayunita Suara.Com
Selasa, 16 September 2025 | 07:11 WIB
10 Prompt Gemini AI Edit Foto Pernikahan yang Viral dan Mudah Dicoba
Hasil edit foto pernikahan pakai Gemini. [Gemini AI]

Edit foto pernikahan dengan nuansa elegan khas tahun 1950-an. Gunakan pencahayaan lembut dan hangat seperti cahaya lilin. Gaun pengantin terlihat berkilau halus dengan tekstur satin, sementara jas pengantin tampak rapi dengan detail lipatan realistis. Tambahkan latar belakang ruangan berupa ballroom klasik dengan chandelier, tetapi tetap menjaga kesan alami, tidak berlebihan. Buat senatural mungkin.

2. Tema Rustic Outdoor

Ubah foto menjadi suasana pedesaan di ladang bunga liar. Berikan pencahayaan golden hour yang menyinari wajah pasangan. Detail bunga liar di sekeliling harus tampak nyata, dengan tekstur kelopak yang jelas. Gunakan gradasi warna hangat, hijau alami, dan cokelat kayu untuk menambah nuansa rustic. Bikin foto natural dengan wajah tersenyum.

3. Tema Modern Minimalis

Ubah foto menjadi gaya kontemporer dengan latar putih polos dan cahaya natural. Fokus pada pasangan dengan detail wajah dan ekspresi yang tajam. Hindari dekorasi berlebihan, tetapi pastikan gaun dan jas terlihat sempurna dalam lipatan kain. Tambahkan sedikit bayangan halus untuk menjaga kesan realistis.

4. Tema Glamour Malam

Edit dengan nuansa malam berbintang di atap kota. Tambahkan pencahayaan lampu neon lembut dari kejauhan. Gaun pengantin berkilau dengan detail payet yang memantulkan cahaya, sementara latar belakang gedung-gedung kota terlihat realistis dengan jendela yang menyala.

5. Tema Bohemian Chic

Transformasi ke dalam suasana santai dengan dekorasi boho. Tambahkan karpet tribal, lampu gantung rotan, dan bunga kering. Warna hangat oranye dan krem mendominasi. Rambut pengantin dibiarkan terurai alami, dengan aksesoris bunga liar yang tampak nyata.

Baca Juga: Ini Cara Bikin Foto Depan Sports Car JDM Super Realistis Pakai Gemini AI, Lengkap dengan Prompt

6. Tema Vintage Film

Edit dengan efek film analog klasik. Beri grain halus, tone warna agak pudar, dan kontras yang rendah. Pastikan detail kain gaun tetap terlihat, meskipun dengan filter film. Nuansa ini memberi kesan nostalgia realistis tanpa terlihat rekayasa.

7. Tema Garden Party

Ubah foto menjadi pesta kebun dengan pencahayaan siang yang cerah. Tambahkan kursi kayu, meja panjang dengan dekorasi bunga segar. Daun dan bunga harus tampak detail dan natural, seolah benar-benar ada di tempat tersebut. Pasangan terlihat dikelilingi cahaya alami matahari.

8. Tema Pantai Tropis

Transformasikan ke suasana pantai tropis dengan ombak dan pasir putih. Langit biru cerah memantul di air laut. Gaun pengantin berkibar tertiup angin, dengan detail lipatan kain tetap realistis. Rambut terlihat sedikit berantakan karena angin laut, menambah kesan natural.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI