6 Rekomendasi Tablet Tipis dan Ringan untuk Wanita Karir, Cocok Buat Rapat dan Presentasi

Farah Nabilla Suara.Com
Rabu, 03 Desember 2025 | 10:55 WIB
6 Rekomendasi Tablet Tipis dan Ringan untuk Wanita Karir, Cocok Buat Rapat dan Presentasi
Ilustrasi Tablet Tipis dan Ringan untuk Wanita Karir - Huawei MatePad 11.5. (Huawei)

Tablet ini berjalan di Android 15 + HyperOS 2, serta mendapat hingga 4 kali upgrade OS, menjadikannya pilihan aman untuk penggunaan panjang. Ditenagai Snapdragon 7+ Gen 3, Xiaomi Pad 7 sangat lancar saat multitasking aplikasi kerja, membuka file PDF besar, hingga menjalankan aplikasi kreatif.

4. Samsung Galaxy Tab S9 Ultra 5G

Samsung Galaxy Tab S9 Ultra 5G  (samsung.com)
Samsung Galaxy Tab S9 Ultra 5G  (samsung.com)

Harga: Rp 11.999.000

Kalau kamu sering mempresentasikan data, desain, atau dokumen panjang, Samsung Galaxy Tab S9 Ultra 5G adalah perangkat yang sangat mendukung. Tablet ini menawarkan layar 14,6 inci Dynamic AMOLED 2X, lengkap dengan HDR10+ dan Widevine L1. Warnanya tajam, ideal untuk kebutuhan visual profesional.

Meski layarnya besar, desainnya tetap tipis hanya 5,5 mm. Dipasangkan dengan mini keyboard dan touchpad, tablet ini bahkan bisa menggantikan laptop untuk pekerjaan sehari-hari.

5. Huawei MatePad 11.5 S

Huawei MatePad 11.5 S (consumer.huwaei.com)
Huawei MatePad 11.5 S (consumer.huwaei.com)

Harga: Rp 6.589.000

Bagi wanita karir yang bekerja di bidang desain, kreatif, atau sering membuat ilustrasi, Huawei MatePad 11.5 S adalah pilihan paling nyaman.

Layar PaperMatte Display 2.0-nya memberikan sensasi seperti menulis di kertas, lengkap dengan teknologi anti-glare dan perlindungan mata.

Stylus NearLink dan aplikasi GoPaint membuat proses menggambar, membuat sketsa, hingga mencatat meeting jauh lebih presisi dan realistis. Dirilis pada 2024, tablet ini tetap menjadi favorit kreator visual berkat pengalaman menulis yang lembut dan natural.

6. Honor Pad X7

Honor Pad X7 (honor.com)
Honor Pad X7 (honor.com)

Harga: Rp 1.599.000

Baca Juga: 4 Tablet Murah Terbaru di Indonesia Mulai 2 Jutaan: Layar Lega, Cocok Buat Streaming

Jika kamu mencari tablet ringan untuk tugas ringan hingga menengah dengan harga yang lebih ramah kantong, Honor Pad X7 patut masuk pertimbangan.

Tablet ini menggunakan layar IPS LCD 8,7 inci dengan refresh rate 90Hz yang halus. Sertifikasi TUV Rheinland memastikan layarnya aman untuk mata meski dipakai lama untuk membaca dokumen atau mengikuti meeting online. Baterai 7020 mAh-nya juga sangat awet, bisa menemani aktivitas kerja seharian tanpa perlu sering mengisi daya.

Demikian itu informasi dan rekomendasi tablet tipis dan ringan untuk wanita karir. Semuanya menawarkan mobilitas tinggi, desain elegan, dan performa yang cukup untuk kebutuhan profesional.

Pilih tablet yang sesuai dengan kebutuhan, apakah untuk mencatat, presentasi, menggambar, atau multitasking intens. Dengan perangkat yang tepat, pekerjaan sehari-hari akan terasa lebih praktis dan efisien.

Kontributor : Mutaya Saroh

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Sejarah Otomotif: Siapa Penemu Mobil Pertama di Dunia?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI