Indosat - Qualcomm Resmi Hadirkan Otomatisasi Jaringan Berbasis AI, Janjikan Era Baru Telekomunikasi

Dythia Novianty Suara.Com
Sabtu, 06 Desember 2025 | 13:55 WIB
Indosat - Qualcomm Resmi Hadirkan Otomatisasi Jaringan Berbasis AI, Janjikan Era Baru Telekomunikasi
Ilustrasi BTS Indosat. [Indosat]
Baca 10 detik
  • Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) bekerja sama dengan Qualcomm untuk implementasi otomatisasi jaringan berbasis AI.
  • Penggunaan Qualcomm Dragonwing AN Automation Suite bertujuan optimalkan performa dan efisiensi operasional jaringan Indosat.
  • Proyek ini melibatkan PT Lintas Teknologi Indonesia sebagai mitra integrasi untuk memastikan optimalisasi solusi AI.

Suara.com - Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) resmi memperkuat kerja sama strategis dengan Qualcomm Technologies untuk menghadirkan otomatisasi jaringan berbasis kecerdasan buatan (AI) yang diklaim mampu meningkatkan performa, efisiensi, dan pengalaman pelanggan di seluruh Indonesia.

Lewat implementasi Qualcomm Dragonwing AN Automation Suite, Indosat memanfaatkan teknologi AI tingkat lanjut untuk mengoptimalkan operasional jaringan sekaligus menekan biaya operasional (OPEX).

Teknologi ini dinilai sebagai salah satu solusi paling mutakhir untuk menghadapi tantangan kompleksitas jaringan modern.

“Penerapan Dragonwing RAN Automation Suite menjadi tonggak penting dalam perjalanan transformasi jaringan Indosat, dan ini baru langkah awal,” ujar Desmond Cheung, Director and Chief Technology Officer Indosat Ooredoo Hutchison.

Cheung menegaskan bahwa teknologi otomatisasi berbasis AI tersebut telah diintegrasikan secara bertahap untuk memaksimalkan performa jaringan, sejalan dengan misi Indosat meningkatkan pengalaman digital masyarakat.

“Fitur otomatisasi berbasis AI ini kami kembangkan untuk mendorong kinerja jaringan ke level optimal. Kolaborasi ini membuka jalan bagi lebih banyak peluang dan inovasi baru,” tambahnya dalam keterangan resminya, Sabtu (6/12/2025).

Ilustrasi Indosat. [Indosat]
Ilustrasi Indosat. [Indosat]

Dari sisi Qualcomm, kolaborasi ini dinilai sebagai langkah strategis bagi akselerasi digital Indonesia.

Ofir Zemer, Vice President Product Management Qualcomm Technologies, Inc., mengatakan pihaknya mendukung penuh penerapan teknologi Dragonwing di jaringan Indosat.

“Solusi ini didukung oleh kemampuan AI/ML termutakhir yang mampu menekan biaya operasional sekaligus menyederhanakan manajemen jaringan yang sangat kompleks,” jelas Zemer.

Baca Juga: ITSEC Asia Tancap Gas: Ekspansi Global, Summit AI 2026, dan Misi Amankan Perempuan di Dunia Digital

Ia menambahkan, Qualcomm Technologies bangga menjadi mitra Indosat dalam agenda digitalisasi dan pemanfaatan AI di Indonesia.

Dalam implementasinya, proyek otomatisasi ini turut melibatkan PT Lintas Teknologi Indonesia sebagai mitra integrasi, memastikan instalasi dan pengoperasian solusi AI berjalan optimal.

Kolaborasi tiga pihak ini menandai langkah besar menuju era baru jaringan telekomunikasi yang lebih cerdas, efisien, dan berkelanjutan.

Implementasi Dragonwing RAN Automation Suite menjadi bukti nyata komitmen Indosat dalam menghadirkan inovasi digital berbasis AI, memperkuat posisinya sebagai pemimpin layanan telekomunikasi, serta mendorong Indonesia memasuki masa depan yang lebih terhubung dan inklusif.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI