Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends

Senin, 26 Januari 2026 | 16:09 WIB
Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends
Profil Aurora Light. Ia menjadi Finals MVP di M7 World Championship. (YouTube MPL Indonesia)
Baca 10 detik
  • Aurora Gaming PH keluar sebagai juara M7 usai mengalahkan Alter Ego skor 4-0.
  • Roamer Aurora, Light resmi terpilih sebagai Finals MVP M7 World Championship.
  • Menariknya, Light ternyata pernah membela Bigetron dari Indonesia sebelum sukses di Filipina.

Mereka membantai Alter Ego (Indonesia) dengan skor 4 vs 0. Saat fase Knockout, Aurora juga menggilas TLPH dan SRG (Juara MPL MY S16).

Light menuai sorotan dengan catatan KDA ciamik dengan hero Hylos dan Chou. Ia meraih MVP game pertama dan ketiga dengan catatan masing-masing 3/1/10 serta 1/1/11.

Aurora Light menjadi MVP di game pertama Aurora vs Alter Ego. (ist)
Aurora Light menjadi MVP di game pertama Aurora vs Alter Ego. (ist)

Light memang tak menyumbang banyak Kill, namun kombinasi Assist, inisiasi, hingga timing-nya memancing decak kagum.

Tak heran, setelah menjadi MVP, Aurora Light juga menuai pujian dari penggemar eSports asal Indonesia.

Mereka memanggil Light dengan sebutan Bro Cahyo atau Bang Cahyo.

Nama Cahyo sendiri diambil dari terjemahan 'Light' (Cahaya). Mereka lantas memplesetkan Nickname-nya menjadi panggilan nama Jawa 'Cahyo'.

"GG Bang Cahyo," puji @mu**ad**in.

"Di BTR nggak kayak gitu. Di M7 Bro Cahyo malah menyala," ungkap @oas**in**ng.

Berikut rincian profil Aurora Light alias Bro Cahyo:

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tablet Layar AMOLED untuk Game dengan Spek Dewa

  • Nama asli: Dylan Aaron Poblete Catipon
  • IGN: Light
  • Role: Roamer (Tanker) Esports Mobile Legends
  • Kebangsaan: Filipina
  • Tanggal Lahir: 14 November 2022
  • Umur: 23 tahun
  • Hero Signature: Chou, Franco, Kaja, Hylos, Khufra
  • Prestasi: Finals MVP M7, Runner UP MPL PH S16, Peringkat Ketiga Games of the Future 2025, Juara ONE Esports MPL Invitational 2023, dan Juara MLBB Southeast Asia Cup 2022
  • Tim yang Pernah Dibela: TNC Pro Team, Z4 Esports, RSG Filipina, Bigetron, Aurora Gaming PH

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI