- PUBG Mobile meraih Guinness World Record untuk jabat tangan koreografi terbanyak di berbagai lokasi pada 25 Januari.
- Rekor tersebut diraih dalam acara global FRIEND FEST yang merayakan koneksi komunitas pemain di empat lokasi dunia.
- Salah satu lokasi pemecahan rekor adalah Lapangan Banteng, Jakarta, yang menjadi ajang *mobile game* terbesar di sana.
Suara.com - PUBG Mobile berhasil memecahkan rekor dunia Guinness World Record untuk Most Pairs Performing a Choreographed Handshake (Multiple Venues). Menariknya, game mobile battle-royale itu berhasil meraih rekor salah satunya dari Lapangan Banteng, Jakarta, Indonesia.
Upaya pemecahan rekor dunia ini merupakan bagian dari FRIEND FEST global PUBG MOBILE yang merayakan persahabatan, koneksi, dan pengalaman bersama yang tumbuh dalam komunitas pemain di seluruh dunia.
"FRIEND FEST merupakan perpaduan antara pengalaman imersif di dalam game dan event offline di berbagai belahan dunia, mengundang pemain untuk terhubung dengan teman dan sesama pemain baik di medan pertempuran maupun di kehidupan nyata," kata PUBG Mobile Indonesia dalam siaran pers, Rabu (28/1/2026).
Guinness World Record PUBG Mobile ini berlangsung pada 25 Januari yang menampilkan bagaimana pemain dari berbagai budaya, wilayah, dan komunitas untuk dapat bersatu serta menegaskan kekuatan basis pemain global.
Sebanyak 392 peserta ambil bagian secara bersamaan di empat lokasi publik mulai dari Taman Lapangan Banteng di Jakarta Indonesia, Fiekhane di Istanbul Turki, Guzeria Youth Center di Kairo Mesir, serta Fatima Jinnah Park (F-9 Park) di Islamabad Pakistan.
Khusus di Indonesia, FRIEND FEST merupakan ajang terbesar dari sebuah brand mobile game yang pernah diselenggarakan di Taman Lapangan Banteng. Acara ini mencatatkan sejarah baru sebagai perhelatan berskala besar pertama dari industri gim seluler di taman tersebut.
![PUBG Mobile cetak rekor dunia dari Lapangan Banteng, Jakarta, Indonesia. [PUBG Mobile Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2026/01/28/87666-pubg-mobile-cetak-rekor-dunia.jpg)
Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Uus Kuswanto mengaku bangga karena Taman Lapangan Banteng dipilih PUBG Mobile sebagai salah satu lokasi pemecahan rekor dunia.
"Kegiatan ini menunjukkan adanya kolaborasi yang baik antara Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan PUBG MOBILE dalam menghadirkan ruang publik yang semakin hidup, sekaligus memperkuat Jakarta sebagai kota global yang ramah, aman, dan nyaman bagi wisatawan," katanya.
Dengan interaksi pemain sebagai inti utama, event hybrid FRIEND FEST yang berlangsung dari 23 Januari hingga 16 Februari menghadirkan pengalaman tambahan di dalam game untuk mendorong kerja sama antar pemain dan memperkuat ikatan global.
Baca Juga: 63 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 28 Januari: Sikat Gloo Wall Gojo dan Bundle Sukuna
Di dalam game, pemain PUBG MOBILE dapat melakukan check-in di checkpoint Bonding Tree di Erangel dan Livik, yang akan berubah menjadi merah muda, serta memicu pertunjukan panggung romantis khusus.
Di sini, efek visual unik dan elemen kejutan akan bervariasi tergantung jumlah pemain yang hadir, menciptakan pengalaman bersama yang tak terlupakan bagi semua yang ikut serta.
Sebagai bentuk persahabatan, pemain dapat mengumpulkan dan menghadiahkan rangkaian bunga cantik kepada rekan satu tim, serta mengabadikan momen tersebut lewat tangkapan layar.
Rangkaian Fated Dance Bouquet atau Surprise Bouquet memungkinkan pemain membuka item sekali main serta mengekspresikan gaya in-game mereka dengan item Floral Veil dan Sunflower Cover.
Secara langsung, FRIEND FEST flower shop akan hadir di beberapa wilayah pilihan termasuk Eropa Barat, Afrika, dan Asia Tenggara. Pemain yang mengunjungi toko bunga yang berpartisipasi dan menunjukkan konten terkait PUBG MOBILE berkesempatan mendapatkan bunga gratis, memperluas semangat FRIEND FEST dari dalam game ke kehidupan sehari-hari.
Selama 25 Januari hingga 25 Februari, pemain di Indonesia juga dapat menghadiri berbagai event tatap muka untuk membangun komunitas mereka.