Mentan : Masa Pandemi, Semua Lini harus Bergerak untuk Membantu

Kamis, 08 Oktober 2020 | 15:31 WIB
Mentan : Masa Pandemi, Semua Lini harus Bergerak untuk Membantu
Mentan, Syahrul Yasin Limpo. (Dok : Kementan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) mengatakan, masa pandemi Covid-19 merupakan saat dimana semua lini bergerak untuk membantu dan meyakinkan kondisi akan baik-baik saja. Perwujudan tersebut dilakukan dalam bentuk pemberian 88 unit alat dan mesin pertanian bagi petani di Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Bantuan disalurkan melalui aspirasi anggota Komisi IV DPR RI, Firman Soebagyo.

"Negara sedang dalam kondisi yang tidak biasa, dan kita sebagai pejabat pemerintah di bidang pertanian, bersama wakil rakyat harus hadir menyelamatkan 267 juta jiwa penduduk Indonesia," ujarnya, Kamis (8/10/2020).

Menurutnya, panen padi masih berlangsung di beberapa wilayah dan proses menanam juga dilakukan, sehingga kebutuhan pangan rakyat dipastikan tercukupi.

“Ada dua sektor yang tidak boleh berhenti dalam situasi seperti ini, yaitu sektor pertanian dan kesehatan. Kita tidak boleh lengah menyediakan bahan pangan," tutur Syahrul.

Sementara itu, Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementerian Pertanian (Kementan), Sarwo Edhy mengatakan, pihaknya akan terus memaksimalkan penggunaan alsintan, seperti traktor roda 2 dan roda 4 untuk pengolahan tanah persiapan musim tanam.

“Proses panen dan tanam harus terus berjalan. Dengan alsintan, maka tidak membutuhkan banyak orang berkerumun saat melaksanakan panen. Traktor roda 2 dan roda 4 juga bisa dimaksimalkan untuk pengelolaan tanah menjelang musim tanam,” ujarnya.

Sarwo menambahkan, petani juga bisa melakukan sewa pinjam alsintan yang dikelola Brigadir Alsintan, Usaha Pelayanan Jasa Alsintan (UPJA), dan Kelompok Usaha Bersama (KUB) di daerah masing-masing.

“Dengan menggunakan alsintan, petani akan lebih hemat dan lebih cepat dalam proses menanam juga panen,” katanya.

Baca Juga: Kementan Sediakan Alsintan untuk Jadikan Pertanian Maju, Mandiri dan Modern

Adapun alsintan yang diberikan untuk Kabupaten Pati meliputi Traktor Roda 4 sebanyak 5 unit, Combine Helvester Multiguna sebanyak 2 unit, Combine Harvester Besar sebanyak 1 unit, Combine Harvester Sedang sebanyak 1 unit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI