Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan kembali ke zona hijau dengan batas bawah di level 6.654 hingga batas atas pada level 6.789 pada perdagangan hari Rabu (18/1/2023).
Direktur Utama Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya mengatakan pergerakan IHSG saat ini terlihat masih memiliki kecenderungan menguat dalam jangka pendek dan telah berhasil menggeser rentang konsolidasi ke arah yang lebih baik.
Investor dapat memanfaatkan momentum koreksi wajar untuk melakukan jual beli sesaat ataupun investasi jangka pendek.
“Diperdagangan Rabu IHSG berpotensi menguat terbatas,” kata William dalam analisa hariannya.
Sedangkan saham-saham yang layak dicermati, menurut William pada perdagangan hari adalah saham INDF, BMRI, ITMG, BBCA, TLKM, ASRI, dan AKRA.
Sebelumnya, pada penutupan perdagangan kemarin IHSG berhasil menguat cukup tinggi.
Mengutip data RTI, IHSG ditutup parkir di zona hijau setelah naik 79,2 basis poin atau menguat 1,19 persen ke level 6.767.
IHSG bergerak dari batas bawah di level 6.690 hingga batas atas pada level 6.801 setelah dibuka pada level 6.688 pada perdagangan tadi pagi.
Sepanjang hari ini transaksi mencapai 26,3 miliar lembar saham dengan transaksi mencapai Rp12,8 triliun serta volume perdagangan mencapai 1,3 juta kali.
Baca Juga: Melesat 1,19 Persen, IHSG Selasa Sore Ditutup Terbang ke Level 6.767
Sebanyak 320 saham berhasil menguat, sementara 222 saham bergerak melemah dan 175 saham tidak mengalami perubahan harga alias stagnan.