75 Kereta Api Daop 1 Jakarta Berangkat Hari Kedua Lebaran 2024

Kamis, 11 April 2024 | 13:56 WIB
75 Kereta Api Daop 1 Jakarta Berangkat Hari Kedua Lebaran 2024
Penumpang di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat. Sebagai ilustrasi daerah operasional KAI Daop 1 Jakarta [Suara.com/Alfian Winanto]

Suara.com - Sejak dimulai masa Angkutan Lebaran atau Angleb 2024 pada 31 Maret 2024 sampai dengan 21 April 2024, PT Kereta Api Indonesia atau PT KAI Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta memantau jumlah konsumen pengguna kereta api (KA) yang telah dan akan berangkat sampai Lebaran hari kedua (11/4/2024) mencapai 692.948 orang.

Dikutip dari kantor berita Antara, KAI Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta menyatakan ketersediaan kereta api pada hari kedua Lebaran 2024 adalah 75 KA.

"Jumlah KA per hari ini ada 75 KA," jelas Ixfan Hendriwintoko, Manajer Humas KAI Daop 1 Jakarta di Jakarta, Kamis (11/4/2024).

Berdasarkan data sementara KAI Daop 1 Jakarta, sebanyak 41.707 penumpang akan dan telah meninggalkan Jakarta menggunakan transportasi kereta api jarak jauh (KAJJ).

Perinciannya, 17.247 penumpang berangkat dari Stasiun Gambir, dan 24.460 penumpang berangkat dari Stasiun Pasar Senen.

"Data ini akan berubah karena proses penjualan tiket masih berlangsung dan tiket mudik pascalebaran masih tersedia. Ketersediaan tempat duduk per tanggal 11 April 2024 sebanyak 208.068 atau 18.915 seat per hari," tambah Ixfan Hendriwintoko.

Ada pun rute tujuan yang masih menjadi favorit penumpang adalah Surabaya, Malang, Solo, Yogyakarta, Kutoarjo, Semarang, dan Purwokerto.

Dengan banyaknya KAJJ yang beroperasi, KAI mengimbau masyarakat pengguna jalan raya yang hendak bepergian hendaknya selalu berhati-hati saat akan melintas di perlintasan sebidang, baik yang terjaga maupun tidak terjaga.

"Selalu disiplin dalam berlalu lintas, patuhi rambu-rambu yang telah terpasang sebelum perlintasan KA. Tengok kanan dan kiri sebelum melintas, pastikan tidak ada KA yang akan lewat," imbau Ixfan Hendriwintoko.

Baca Juga: Tol Bocimi Dibuka Kembali dan Gratis, Manfaatkan untuk Silaturahmi Lebaran 2024

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI