7 Ide Bisnis Modal Kecil untuk Pemula Tahun 2025: Cuan Maksimal!

Vania Rossa Suara.Com
Jum'at, 16 Mei 2025 | 05:14 WIB
7 Ide Bisnis Modal Kecil untuk Pemula Tahun 2025: Cuan Maksimal!
Ilustrasi Ide Bisnis Modal Kecil (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam kondisi ekonomi yang penuh tantangan seperti sekarang, masyarakat sering kali terhalang untuk memulai bisnis karena keterbatasan modal, khususnya bagi pemula. Namun, di tahun 2025 ini, ternyata banyak ide bisnis modal kecil untuk pemula yang cepat balik modal.

Jika kamu masih awam dalam dunia bisnis, tak perlu berkecil hati. Dengan memanfaatkan teknologi dan tren pasar terkini, kamu dapat memulai bisnis yang menguntungkan tanpa perlu mengeluarkan modal yang besar.

Banyak bisnis yang bisa dimulai hanya dengan modal kecil. Jika kamu jeli dan menggunakan strategi yang tepat, kamu bisa mendapatkan keuntungan dalam waktu singkat.

Lantas, apa saja ide bisnis modal kecil untuk pemula yang cepat balik modal di tahun 2025? Simak pilihannya berikut ini.

1. Bisnis Jastip

Bisnis jastip atau jasa titip sangat cocok bagi pemula karena tidak memerlukan stok barang. Modal utamanya adalah ongkos kirim dan deposit pembelian barang.

Kamu cukup membuka pre-order lewat media sosial dan mengumpulkan pesanan sebelum melakukan perjalanan. Produk yang biasa diburu antara lain skincare, camilan, atau produk fashion.

Bisnis ini bisa balik modal dalam waktu kurang dari satu bulan jika pesanan ramai, terutama jika kamu pintar memilih produk yang sedang tren dan sulit ditemukan di pasaran lokal.

2. Jasa Desain Canva dan Konten Media Sosial

Baca Juga: Kena PHK? Ini 5 Ide Bisnis Modal Minim yang Bisa Dicoba

Jika kamu memiliki kemampuan dasar desain grafis menggunakan Canva, kamu bisa membuka jasa desain konten media sosial, misalnya dengan target pasar UMKM.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI