Alasan Gianluigi Buffon Pakai Nomor Punggung 77 di Juventus

Jum'at, 05 Juli 2019 | 08:20 WIB
Alasan Gianluigi Buffon Pakai Nomor Punggung 77 di Juventus
Nomor punggung baru Gianluigi Buffon di Juventus. (Twitter/@Juventusfc)

Suara.com - Gianluigi Buffon resmi kembali berseragam Juventus pada Jumat (5/7/2019). Namun, ia dipastikan tidak bisa mendapatkan apa yang menjadi miliknya sebelumnya, yakni nomor punggung satu.

Sejak 2001 hingga 2018, nomor punggung satu di Juventus adalah milik Buffon. Kemudian, nomor itu dihibahkan ke Wojciech Szczesny saat Buffon memutuskan bergabung Paris Saint-Germain (PSG).

Kini, setelah kembali berseragam Juventus, Buffon terpaksa harus mencari nomor lain. Pilihannya pun jatuh ke nomor punggung 77, nomor yang cukup besar untuk seorang penjaga gawang.

Namun, nomor 77 ternyata memiliki sejarah tersendiri bagi Buffon. Nomor itu digunakan ketika masih meniti karier di Parma dan dianggap memberikan keberuntungan bagi dirinya.

"Saya berpikir tentang nomor 77, itu merepresentasikan sejarah saya. Saya punya nomor ini di Parma dan memberi saya keberuntungan. Saya sangat menyukainya," kata Buffon, dikutip dari Football Italia.

"Saya berterima kasih kepada Szczesny dan Chiellini yang menawarkan kepada saya jersey nomor 1 dan ban kapten. Namun, saya tidak kembali untuk mengambil sesuatu dari seseorang atau merebutnya lagi," tuturnya menambahkan.

Kehadiran Buffon akan membuat persaingan di posisi penjaga gawang Juventus semakin menarik. Pasalnya, ia adalah kiper utama Bianconeri sebelum memutuskan pergi ke PSG.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI