Lima Pemain Ini Disebut Bisa Selamatkan Spurs dari Nasib Buruk

Kamis, 26 September 2019 | 18:15 WIB
Lima Pemain Ini Disebut Bisa Selamatkan Spurs dari Nasib Buruk
Gestur manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino di touchline pada laga leg pertama semifinal Liga Champions 2018/2019 kontra Ajax Amsterdam di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (1/5/2019) dini hari WIB. [Ian KINGTON / IKIMAGES / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Bek Middlesbrough, Dael Fry saat bermain bersama tim. (Instagram/@daelfry1)
Bek Middlesbrough, Dael Fry saat bermain bersama tim. (Instagram/@daelfry1)

3. Bruno Fernandes

Nama pemain Timnas Portugal ini sempat meledak di bursa transfer musim panas 2019 lalu. Manchester United yang digadang-gadang mengincar tanda tangannya dinilai sangat menginginkan sang gelandang merapat ke Old Trafford. Namun begitu sang pemain Sporting Lisbon ini masih bertahan di klub.

Meski gagal berlabuh ke Inggris, Fernandes masih menjadi primadona bagi klub-klub Inggris. Dengan koleksi 52 gol di 116 penampilannya hingga awal musim ini, pemain 25 tahun tersebut bisa menjadi target utama belanja Pochettino untuk memperkuat lini tengahnya.

Gelandang andalan Sporting Lisbon, Bruno Fernandes. [PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP]
Gelandang andalan Sporting Lisbon, Bruno Fernandes. [PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP]

4. Paulo Dybala

Sejatinya, Spurs masih memiliki lini depan yang cukup tajam. Apalagi Harry Kane yang kerap menjadi pemecah kebuntuan banyak memberi kontribusi bagi tim. Kendati demikian, Pochettino dinilai perlu menambah pemain baru dari Italia guna memberi warna lain di dalam tim.

Paulo Dybala sudah menjadi incaran beberapa klub top Eropa termasuk klub di Liga Primer Inggris. Tottenham Hotspur bahkan sudah ikut dalam perlombaan untuk merekrutnya di jendela transfer musim panas kemarin.

Christian Eriksen yang dilaporkan tak akan menjadi rencana panjang Pochettino bisa digantikan dengan pemain Timnas Argentina tersebut. Bahkan laporan The Sun mengungkapkan jika Spurs siap menggelontorkan dana sebesar 65 juta pound sterling untuk merekrut Dybala.

Striker Juventus Paulo Dybala (tengah) merayakan golnya ke gawang Manchester United di Old Trafford. Oli SCARFF / AFP
Striker Juventus Paulo Dybala (tengah) merayakan golnya ke gawang Manchester United di Old Trafford. Oli SCARFF / AFP

5. Riccardo Sottil

Winger Fiorentina ini dicap sebagai pemain muda potensial yang memiliki masa depan yang baik. Berkat performanya saat membela tim utama Tuscan dan Fiorentina, Ricardo Sottil dipercaya menjadi penggawa Timnas Italia U-21.

Baca Juga: Tottenham Tumbang di King Power Stadium, Pochettino Malas Komplain soal VAR

Beredar kabar jika manajemen The Lilywhtes mengirim perwakilannya ke Italia untuk melihat aksi pemain 20 tahun tersebut saat Fiorentina menghadapi Atalanta pada 22 September lalu. Sayang, sang pemain hanya menempati kursi cadangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI