Hadiahi Pacar Mobil Mewah, Nurhidayat: Itu Wajar

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Senin, 13 Juli 2020 | 15:00 WIB
Hadiahi Pacar Mobil Mewah, Nurhidayat: Itu Wajar
Sarah Ahmad bersama kekasihnya, pesepakbola Nurhidayat Haris. [Herwanto/Suara.com]

Suara.com - Bek Bhayangkara FC, Nurhidayat Haji Haris belum lama ini menjadi sorotan karena memberikan hadiah mewah untuk sang pacar, Sarah Ahmad, pada hari jadi pacaran yang keenam bulan.

Bagaimana tidak, Nurhidayat rela menghadiahi sang pacar mobil Mini Cooper yang harganya ditaksir Rp 1 miliar. Sontak hal tersebut langsung menjadi perbincangan khalayak ramai di berbagai media sosial.

Sebab, hadiah mobil tersebut terbilang cukup 'wah' untuk perayaan jadian yang baru enam bulan. Sehingga tidak sedikit yang mempertanyakan keputusan bek Timnas Indonesia U-23 itu.

Namun, Nurhidayat menilai hadiah yang dirinya berikan untuk Sarah Ahmad adalah hal wajar. Pasalnya, selain selalu diberi dukungan, ia juga diajari berbisnis oleh sang kekasih.

"Ya karena apa ya, sudah senang. Sebelum aku beliin mobil, dia selalu support aku. Terus sekarang dia ajari aku bisnis. Jadi mungkin ya wajarlah dia dapat itu dari aku," ujar Nurhidayat.

Lebih lanjut, mantan pemain Timnas Indonesia U-19 ini mengaku serius berhubungan dengan wanita berwajah Arab tersebut. Ia pun sudah mulai memikirkan pernikahan.

"Aku beliin (mobil) karena ya hari spesial itu biar dia senang. Aku pengin hubungan yang serius," imbuhnya.

Nurhidayat berharap bisa membeli rumah bersama dalam beberapa waktu ke depan, yang rencananya akan dipakai keduanya setelah resmi menikah.

Baca Juga: Idolakan Timnas, Ini 5 Potret Cantik Angela Lorenza saat Naik Moge

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI