"Deano membuat penyelamatan yang luar biasa pada situasi itu. Saya tidak tahu apakah sang pemain Palace itu (Van Aanholt) offside atau tidak, namun Deano menunjukkan level konsentrasi yang sangat bagus dan juga reaksi yang hebat."
"Jadi, saya rasa kami harus berterima kasih kepadanya, karena berkatnya kami mendapatkan satu poin dan bukannya nirpoin di laga ini," tukas pelatih berusia 48 tahun asal Norwegia itu.