Selain perebutan posisi puncak klasemen yang kian memanas, reuni Messi dan Suarez juga menjadi sorotan di laga ini.
Suarez yang absen di pertemuan pertama musim ini, dipastikan bakal turun di Camp Nou. Ia akan menghadapi mantan rekan-rekannya, termasuk sahabat baiknya Lionel Messi.
Barcelona yang gagal memanfaatkan peluang untuk mengambil alih puncak klasemen ketika menghadapi Granada pada 30 April kemarin, wajib menang di laga ini jika ingin menjaga peluang meraih gelar La Liga.
Karena jika mereka kalah atau hanya mampu bermain imbang, peluang akan terbuka lebar bagi Real Madrid untuk menyodok ke puncak klasemen.
![Gelandang Atletico Madrid asal Yannick Carrasco (kanan) berhadapan dengan kiper Barcelona Marc-Andre ter Stegen sebelum mencetak gol pada pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Club Atletico de Madrid melawan FC Barcelona di stadion Wanda Metropolitano, Madrid, pada (21/11/2020). [GABRIEL BOUYS / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/22/73750-atletico-madrid-vs-barcelona.jpg)
Prediksi Susunan Pemain
Barcelona (3-5-2): Ter Stegen; Lenglet, Pique, Araujo; Jordi Alba, Pedri, Busquets, De Jong, Dest; Griezmann, Messi.
Pelatih: Ronald Koeman.
Atletico Madrid (4-4-2): Oblak; Hermoso, Savic, Gimenez, Trippier; Lemar, Koke, Marcos Llorente, Carrasco; Correa, Luis Suarez.
Pelatih: Diego Simeone.
Baca Juga: Pep Tak Ingin Sakiti Barcelona, Manchester City Tutup Pintu buat Messi
Info Skuad