Jack Grealish Tampil Mentereng Jelang Debut Liga Champions

Rabu, 15 September 2021 | 16:16 WIB
Jack Grealish Tampil Mentereng Jelang Debut Liga Champions
Pemain Manchester City Jack Grealish rayakan gol ke gawang Norwich City dalam pertandingan Liga Premier yang berlangsung di Etihad Stadium, Sabtu (21/8/2021). [AFP]

Suara.com - Jack Grealish bakal melakoni debut Liga Champions bersama Manchester City. Penampilan Grealish jelang debut menuai sorotan.

Meski terkesan simpel, penampilannya cukup mentereng sebelum laga Grup A Manchester City vs RB Leipzig pada, Kamis (16/9/2021) dini hari WIB.

Dalam persiapan laga melawan RB Leipzig, Jack Grealish sedikit menikmati waktu luangnya di Manchester. Sebab, laga itu bakal digelar di kandang Manchester City, Etihad Stadium.

Disadur dari laporan The Sun pada Rabu (15/9/2021), Grealish menikmati waktu luangnya untuk makan siang dan jalan-jalan. Gayanya kemudian menjadi sorotan.

Eks Aston Villa tersebut mengenakan jaket hoodie merek ternama yang punya harga mahal, yaitu sebesar 870 poundsterling (sekitar Rp17 juta). Penampilannya tambah nyentirk dengan mengenakan celana hitam serta dipadukan sepatu berwarna putih senada.

Jack Grealish kenakan jaket seharga Rp17 juta. (The Sun)
Jack Grealish kenakan jaket seharga Rp17 juta. (The Sun)

Sementara itu, Jack Grealish telah resmi direkrut Manchester City di musim panas ini dengan mahar yang begitu mahal. Dia ditebus dari Aston Villa dengan harga 100 juta poundsterling.

Sejauh ini, Jack Grealish sudah bermain dalam empat pertandingan Liga Inggris musim 2021/2022. Dia telah menyumbangkan satu gol serta assist.

Besar kemungkinan Grealish juga bakal dipercaya oleh Pep Guardiola di laga Liga Champions melawan RB Leipzig. Jika bermain, Grealish akan menandai debutnya di Liga Champions.

Nah, Manchester City sendiri tergabung di Grup A Liga Champions 2021/2022 bersama dengan Paris Saint-Germain, RB Leipzig, dan Club Brugge.

Baca Juga: Inter Milan Vs Real Madrid, Carlo Ancelotti: Liga Champions Kompetisi Istimewa

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI