7 Pemain Asia yang Pernah Cetak Hattrick di Kompetisi Eropa

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 29 September 2021 | 14:05 WIB
7 Pemain Asia yang Pernah Cetak Hattrick di Kompetisi Eropa
Gelandang serang Timnas Jepang, Shinji Kagawa (Benjamin CREMEL / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

6. Mehdi Taremi

Penyerang andalan FC Porto, Mehdi Taremi. [MIGUEL RIOPA / AFP]
Penyerang andalan FC Porto, Mehdi Taremi. [MIGUEL RIOPA / AFP]


Tak cuma Korea Selatan dan Jepang, pemain Asia yang bisa main di Eropa juga tersebar hingga Iran. Salah satunya adalah Mehdi Taremi di Liga Portugal.

Saat membela Rio Ave di musim 2019/20, dia mencetak tiga gol ke gawang Desportivo das Aves. Saat ini, karier Taremi sedang menanjak dengan bergabung bersama Porto.

7. Alireza Jahanbakhsh

Winger Timnas Iran, Alireza Jahanbakhsh saat memperkuat klubnya, Brighton & Hove Albion di Liga Inggris 2018/2019. [Glyn KIRK / AFP]
Winger Timnas Iran, Alireza Jahanbakhsh saat memperkuat klubnya, Brighton & Hove Albion di Liga Inggris 2018/2019. [Glyn KIRK / AFP]

Jahanbakhsh bisa dibilang sebagai salah satu pemain Iran yang punya karier cemerlang di Eropa. Dia pernah mengalami masa-masa sukses saat membela AZ Alkmaar di Liga Belanda.

Dia mencetak dua kali hattrick di musim 2017/18. Pertama ke gawang Vitesse Arnhem, lalu ke gawang PEC Zwolle. Di akhir musim itu, dia menyabet gelar top skor Liga Belanda dengan 21 gol.

Kontributor: Aditia Rizki

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI