Suara.com - Berikut deretan pesepak bola yang memutuskan meninggalkan lapangan hijau dan kini banting setir ke profesi lain, di mana ada yang menjadi aktor hingga menjadi musisi.
Menjadi pesepak bola adalah salah satu impian bagi banyak orang, terutama dari para pria. Hal ini tak lepas dari status pesepak bola di era sekarang.
Di era sekarang, pesepak bola bukanlah sekadar atlet melainkan juga bisa disebut bintang, andai mampu tampil apik di atas rumput hijau.
Tak percaya? Nama-nama seperti Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, Neymar, Kylian Mbappe, dan sederet pesepak bolanya mencapai kesuksesan dalam hidup dari profesinya sebagai pesepak bola.
Karenanya, banyak orang bermimpi besar menjadi untuk pesepak bola dan mengikuti jejak kesuksesan para bintang-bintang di lapangan hijau.
Namun apa daya, jalan hidup manusia kadang tak selaras dengan impiannya. Kendati sudah menekuni sepak bola sejak dini, tak semua orang bisa menjadi bintang lapangan hijau.
Meski gagal menjadi pesepak bola, banyak orang yang justru bisa menuai kesuksesan di bidang lain seperti Entertainment hingga musik.
Di Indonesia sendiri, banyak pelaku dunia hiburan yang dulunya ternyata mantan pesepak bola. Kira-kira, siapa saja sosok tersebut?
Baca Juga: Eks Petinggi Barcelona Ikut Pantau Ole Romeny Bersama Patrick Kluivert, Mau Apa?

Bagi penikmat serial televisi bertema Religi, tentu tak asing dengan sosok Rifky Alhabsyi. Ya, dia adalah salah satu aktor yang kerap tampil di layar kaca sejak awal 2000 an.