Diketahui meski telah mendepak Solskjaer, kubu Manchester United masih akan tetap mempertahankan para staf pelatih juru taktik asal Norwegia itu, setidaknya untuk waktu dekat ini.
Ya, Carrick nantinya masih akan ditopang Mike Phelan sebagai asisten manajer, Kieran McKenna (staf pelatih), Darren Fletcher (direktur teknik), Martyn Pert (staf pelatih), serta Eric Ramsay (pelatih set-piece).
Solskjaer menjadi pelatih Manchester United sejak Desember 2018 lalu setelah Jose Mourinho dipecat. Awalnya ia mendapat peran pelatih interim sebelum dipermanenkan sebagai pelatih tetap pada 2019.
Pelatih 48 tahun itu sejatinya baru mendapatkan perpanjangan kontrak tiga tahun pada musim panas 2021 lalu.
Akan tetapi, performa buruk Manchester United musim ini membuat waktunya sebagai juru taktik Setan Merah harus berakhir prematur.
Di bawah Solskjaer, Manchester United gagal meraih satupun gelar, dengan pencapaian terbaik sang pelatih hanyalah membawa Setan Merah finis kedua di Liga Inggris dan runner-up Liga Europa musim lalu.