Milan Vs Napoli: Kalah 1-0, Nasib Rosonerri Makin Melorot Di Serie A

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 20 Desember 2021 | 05:20 WIB
Milan Vs Napoli: Kalah 1-0, Nasib Rosonerri Makin Melorot Di Serie A
Para pemain AC Milan tampak tertunduk di saat pemain Napoli merayakan kemenangan saat kedua tim bersua dalam laga lanjutan Serie A pekan ke-18 di Stadion San Siro. Napoli menang 1-0. (Foto: AFP)

Suara.com - Nasib AC Milan makin melorot di klasemen Serie A Liga Italia usai dipermalukan Napoli. Kedua tim bersua di pekan ke-18 di Stadion San Siro, Senin (20/12/2021) dini hari WIB, Rosonerri kalah 1-0.

Gol tunggal Napoli dicetak oleh Eljif Elmas di menit ke-5 usai memanfaatkan umpan sepak pojok Piotr Zielinski.

Dengan kekalahan ini, posisi Milan di papan klasemen makin melorot. Sempat memuncaki Serie A, sejumlah kekalahan dan hasil seri membuat mereka digusur rival sekota Inter Milan. Kini, mereka kembali digusur dari peringkat kedua oleh Napoli.

Baik Milan maupun Napoli sama-sama mengantongi poin 39, namun Napoli unggul jumlah gol, sehingga mereka berhak atas peringkat kedua. Hasil ini membuat mereka tertinggal empat poin dari Inter di puncak klasemen.

Jalannya pertandingan

Napoli langsung mengambil inisiatif serangan sejak sepak mula babak pertama.

Laga baru berjalan lima menit, Napoli mendapatkan tendangan sudut sisi kiri pertahanan Milan. Bola dilepas oleh Zielinski, Eljif Elmas yang lepas tanpa pengawalan mampu menyambut bola dengan kepalanya dan gol! skor 0-1 untuk Napoli.

Selepas gol tersebut Milan mencoba menaikkan intensitas serangan. Namun sayang, mengandalkan Ibrahimovic sebagai striker tunggal nyatanya tak cukup. Milan seolah tumpul, dengan mudah upaya mereka membangun serangan mampu dipatahkan barisan belakang Napoli yang dijaga duet bek Juan Jesus dan Amir Rrahmani.

Justru upaya Napoli melalui serangan balik beberapa kali merepotkan para pemain belakang Milan. Beruntung, duet bek Fikayo Tomori dan Alessio Romagnoli masih sigap menjaga pergerakan gesit para pemain sayap Napoli.

Baca Juga: Bologna Vs Juventus: Bianconerri Menang 2-0

Sepanjang babak pertama nyaris tak ada peluang bersih dari Milan. Skor 1-0 untuk Napoli tetap bertahan hingga turun minum.

Tandukan Eljif Elmas membobol gawang AC Milan, Napoli menang 1-0 dalam laga lanjutan pekan ke-18 di San Siro, Senin (20/12/2021) dini hari WIB. (Foto: AFP)
Tandukan Eljif Elmas membobol gawang AC Milan, Napoli menang 1-0 dalam laga lanjutan pekan ke-18 di San Siro, Senin (20/12/2021) dini hari WIB. (Foto: AFP)

Selepas jeda, pelatih Milan Stefano Pioli mencoba memasukan pemain dengan karakter menyerang demi mengejar ketertinggalan. Striker gaek Olivier Giroud dimasukkan menggantikan gelandang serang Brahim Diaz. Jadilah duet striker 'uzur' Ibrahimovic dan Giroud.

Meski sudah memainkan dua penyerang, Milan tetap saja masih kepayahan bikin gol. Bahkan sekedar membuat peluang, para pemain Napoli amat disiplin menjaga pertahanan.

Drama terjadi di menit 90, Milan sempat bikin gol lewat tendangan dari jarak dekat Franck Kessie setelah memanfaatkan kemelut di muka gawang Napoli.

Sayang, para pemain Milan yang kadung merayakan gol penyeimbang itu harus kecewa berat setelah wasit menganulir gol tersebut. Setelah dicek lewat video asistance referee atau VAR, sebelum gol terjadi, Olivier Giroud terlebih dahulu dalam posisi offside.

Tambahan waktu empat menit pun berasa sia-sia, Milan tetap saja gagal mendapatkan gol. Skor 1-0 untuk kemenangan Napoli bertahan hingga pertandingan selesai.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI