Klub asuhan Mikel Arteta ini adalah favorit merebut tempat keempat yang merupakan jatah terakhir Liga Champions, setelah bangkit usai melewati awal musim yang buruk.
The Gunners merosot ke dasar klasemen Liga Premier setelah kalah dalam tiga pertandingan pertamanya namun sejak itu terus naik ke papan atas klasemen.
Arsenal yang Minggu lusa nanti menghadapi Watfrod yang terancam degradasi bisa menyalip United jika mereka memanfaatkan keunggulan jumlah laga yang mereka mainkan.
Mereka meraih tiga kemenangan terakhirnya secara beruntun terjadi meski lini depan kekurangan ketajamannya akibat ditinggal pergi Pierre-Emerick Aubameyang ke Barcelona.
Berbicara tentang pentingnya lolos ke Liga Champions, Arteta menyatakan, "Ini harus menjadi tujuan setiap tahun untuk bermain melawan tim-terbaik di dunia dan itulah yang ingin kami lakukan."
Berikut Jadwal pertandingan Liga Inggris akhir pekan ini seperti dimuat Antara:
Sabtu (5/3/2022)
Leicester vs Leeds (19.30 WIB)
Aston Villa vs Southampton (22.00 WIB)
Burnley vs Chelsea (22.00 WIB)
Newcastle vs Brighton (22.00 WIB)
Norwich vs Brentford (22.00 WIB)
Wolves vs Crystal Palace (22.00 WIB)
Liverpool vs West Ham (Minggu, 00.30 WIB)
Minggu (6/3/2022)
Baca Juga: Fisik Pemain Timnas Indonesia Digenjot Shin Tae-yong, Begini Komentar Wonderkid Persija
Watford vs Arsenal (21.00 WIB)
Manchester City vs Manchester United (23.30 WIB)