Bermain untuk PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga sebenarnya juga termasuk nama yang digadang-gadang bakal segera hijrah ke luar negeri.
Bakat dan kualitasnya membuat Alfeandra dipercaya Shin Tae-yong untuk turun sebanyak 19 penampilan bersama timnas Indonesia.

4. Asnawi Mangkualam
Menjadi salah satu pemain andalan dan bahkan posisinya sulit tergantikan pemain lain, Asnawi sudah mencatat 22 penampilan untuk timnas.
Bahkan 16 kali di antaranya dilakukan untuk timnas Indonesia senior, padahal usianya masih sangat muda dan dirasa belum saatnya.

5. Rahmat Irianto
Sosok yang dinilai pantas menjadi leader di atas lapangan para pemain timnas Indonesia, pemain anyar Persib Bandung ini memiliki 23 laga bersama timnas Indonesia.
Meski begitu, di laga semifinal SEA Games 2021 ia sempat melakukan hal tak terpuji hingga membuatnya diganjar kartu merah.
Shin Tae-yong pun tak bisa terima hal itu meski mencoba meredam emosinya yang meluap akibat ulah dan sikap Rahmat.
Baca Juga: Koko Ari Araya Dipanggil Shin Tae-yong, Empat Pemain Persebaya Masuk Timnas Indonesia
[Penulis: Eko Isdiyanto]