Selayaknya klub Liga Italia pada umumnya, Napoli dirasa akan kesulitan untuk memenuhi gaji Ronaldo mengingat tim ini sedang dihantam krisi keuangan.
Napoli bahkan terancam kehilangan Kalidou Koulibaly, pasalnya pemain asal Senegal itu belum merespons soal pemotongan gaji yang diajukan klub.
Sedikit mengejutkan, namun kabar terakhir menyebut jika agen Ronaldo, Jorge Mendes sudah bertemu dengan perwakilan Barcelona.
Salah satu isi pertemuan itu adalah pembicaraan transfer Ronaldo, legenda Real Madrid itu berpeluang berduet dengan Robert Lewandowski jika merapat ke Camp Nou.
Kontributor: Eko Isdiyanto