Performa Arema FC sejauh ini dirasa sudah mengalami perbaikan. Pelatih Singo Edan juga merasa optimistis anak asuhnya bisa bermain lebih konsisten pada laga Liga 1 yang akan kembali dimulai pada Oktober 2022, meski akan menghadapi lawan yang berat.
"Kita harus siap, siapapun lawan kita. Kita siapkan itu secara maksimal, termasuk menjaga pemulihan pemain," ujarnya.
Saat ini, Arema FC berada di urutan ke-9 klasemen sementara lIga 1 dengan mengantongi 14 poin. Sementara Persebaya Surabaya berada di urutan ke-14 dan mengumpulkan sepuluh poin, usai kalah 2-1 pada pertandingan terakhir melawan RANS Nusantara FC.