2. Yakob Sayuri
Selain itu, ada pula Yakob Sayuri yang berhasil memberikan kontribusi maksimal saat bermain sebagai pemain pengganti pada pertandingan ini.
Yakob Sayuri memulai laga pada menit ke-63 untuk menggantikan Asnawi Mangkualam. Meski hanya bermain 27 menit di atas lapangan, pemain PSM itu bermain luar biasa.
Sebab, Yakob sukses menyumbangkan dua assist untuk gol yang dicetak Ramadhan Sananta dan Marc Klok.
Selain itu, pemain asal Yapen ini juga sukses menyumbang satu gol untuk menutup pesta kemenangan skuad Garuda ketika laga menginjak menit ke-90+2.
3. Hansamu Yama
Bek Timnas Indonesia, Hansamu Yama, menjadi pemain yang paling mendapatkan sorotan pada duel melawan Brunei Darussalam pada laga ini.
Sebab, bek tengah asal Persija Jakarta itu sebetulnya mendapat kesempatan emas untuk bisa mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam.
Momen itu tepatnya terjadi pada menit ke-51. Penetrasi Asnawi Mangkualam di area kotak penalti sukses menghasilkan bola matang untuk Hansamu Yama.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Sempat Ketinggalan Dua Gol, Tottenham Bangkit Imbangi Brentford 2-2
Namun, sontekan bek berusia 27 tahun itu justru melambung ke atas mistar gawang meskipun dia hanya tinggal meneruskan bola yang sudah kosong melompong.