Gara-gara Hujan Deras, Shin Tae-yong Nyaris Batalkan Latihan Timnas Indonesia

Rabu, 04 Januari 2023 | 18:29 WIB
Gara-gara Hujan Deras, Shin Tae-yong Nyaris Batalkan Latihan Timnas Indonesia
Shin Tae-yong ngecek kondisi lapangan usai hujan (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha)

Suara.com - Momen kocak terjadi saat Timnas Indonesia menggelar latihan jelang menghadapi Vietnam dalam laga semifinal Piala AFF 2022 di Lapangan A, Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (4/1/2023) sore. Hujan deras yang mengguyur Senayan, membuat pelatih Shin Tae-yong memutuskan tidak jadi menggelar latihan.

Fachruddin Aryanto dan kawan-kawan tiba untuk berlatih sekitar pukul 16.40 WIB. Kondisi saat itu sedang hujan yang membuat lapangan tergenang air.

Kondisi lapangan saat hujan deras (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Kondisi lapangan saat hujan deras (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

Staf pelatih tim nasional sempat mencoba aliran bola di lapangan. Karena dirasa tidak memungkinkan, juru formasi asal Korea Selatan itu memutuskan tidak jadi menggelar latihan di lapangan dan menggantinya di hotel.

"Lihat saja sendiri, hujan deras jadi kita tak bisa latihan," kata Shin Tae-yong saat ditemui awak media di Lapangan A.

Namun, ketika Shin Tae-yong sedang melakukan sesi wawancara dengan awak media, hujan perlahan reda hingga berhenti. Ia pun memerintahkan stafnya untuk memanggil pemain kembali kelapangan.

Shin Tae-yong pun memeriksa sendiri keadaan lapangan selepas diguyur hujan. Setelah dirasa memungkinkan, ia minta skuad Garuda kembali ke lapangan.

Berdasarkan pantaun suara.com, para pemain kembali tiba di Lapangan A sekitar pukul 17.15 WIB. Mereka langsung memasuki lapangan untuk berlatih.

Timnas Indonesia sedang bersiap menghadapi pertandingan semifinal leg pertama Piala AFF 2022 pada 6 Januari 2023. Laga akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Baca Juga: Sssttt! Timnas Vietnam Punya Kelemahan, Skuad Garuda Harus Tahu

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI