Rizky Ridho pernah tampil di ajang-ajang internasional seperti Kualifikasi Piala Dunia, Kualifikasi Piala Asia, Piala AFF, dan FIFA Matchday.
Di semua ajang ini, dirinya selalu menjadi pilihan di lini belakang bersama para pemain senior seperti Fachruddin Aryanto dan Jordi Amat.
Di sisi lain, Rizky Ridho juga sempat beberapa kali dipercaya menjadi kapten di klub sebelumnya, Persebaya Surabaya, kendati dirinya masih berusia muda.
Dengan pengalaman tersebut, Rizky Ridho layak menjadi kapten Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023, karena pengalaman dan sepak terjangnya.
Bukan berarti pemain muda berstatus senior lainnya tak layak. Tapi, Rizky Ridho punya faktor X berupa sepak terjang yang lebih mumpuni ketimbang para pemain di Timnas Indonesia U-22.
[Felix Indra Jaya]