Antar Timnas Indonesia Raih Emas SEA Games 2023, Beckham Putra Bangga dan Bersyukur

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 17 Mei 2023 | 23:20 WIB
Antar Timnas Indonesia Raih Emas SEA Games 2023, Beckham Putra Bangga dan Bersyukur
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 Beckham Putra Nugraha (kiri) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Thailand pada pertandingan final sepak bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). Indonesia meraih medali emas usai memenangi pertandingan dengan skor 5-2. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/rwa.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Masih ada libur, tim baru tanggal 5 latihan, masih ada waktu untuk libur dan bareng kumpul keluarga dulu, dan bersiap untuk musim baru," kata adik kandung Gian Zola itu.

Sebelumnya, Tim nasional Indonesia U-22 mengakhiri penantian medali emas selama 32 tahun dari cabang olahraga sepak bola, berkat kemenangan 5-2 atas Thailand pada pertandingan final yang dimainkan di Stadion Nasional, Phnom Penh, Selasa (16/5/2023) malam.

Garuda Muda tidak memperoleh kemenangan itu dengan mudah, setelah unggul 2-0 pada babak pertama, Thailand mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2 menjelang waktu normal usai. Namun Indonesia kemudian mampu mengamankan medali emas berkat tiga gol tambahan pada masa tambahan waktu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI