3 Jebolan Liga Indonesia yang Kini Resmi Gabung Klub Malaysia, Termasuk Andik Vermansah

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 01 Agustus 2023 | 13:43 WIB
3 Jebolan Liga Indonesia yang Kini Resmi Gabung Klub Malaysia, Termasuk Andik Vermansah
Andik Vermansah saat masih memperkuat Bhayangkara FC. (HO/Bhayangkarasolofc.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selanjutnya, penyerang asal Spanyol yang pernah merumput di Liga Indonesia, Youssef Ezzejjari, kini telah resmi mendapatkan pelabuhan baru di Liga Malaysia. Sama seperti Alie Sesay, dia resmi direkrut Kelantan FC.

Sebelum bergabung dengan Kelantan, Youssef sempat berkarier bersama klub Liga Thailand, Khon Kaen United. Namun, dia memutuskan untuk bergabung bersama The Red Warriors.

Pemain berkepala plontos ini sebelumnya memang sempat mewarnai kompetisi Liga 1. Dia sempat bermain bersama Persik Kediri dan Bhayangkara FC.

3. Andik Vermansah

Masa depan Andik Vermansah yang sempat diselimuti teka-teki tampaknya semakin cerah. Yang terbaru, mantan pemain Timnas Indonesia itu dikabarkan segera bergabung dengan klub Liga Malaysia.

Andik disebut-sebut akan bergabung dengan Kelantan FC. Sebab, klub tersebut baru-baru ini mengumumkan sejumlah pemain baru. Namun, pengumuman kedatangan Andik pada Selasa (1/8/2023) sempat dihapus.

Tentu saja, dihapusnya postingan kedatangan Andik ini membuat publik bertanya-tanya soal apakah mantan pemain Persebaya Surabaya itu benar-benar gabung Kelantan FC.

[Muh Faiz Alfarizie]

Baca Juga: Persija Pecundangi Persebaya, Witan Sulaeman Pede Tantang PSS

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI