Meski seharusnya Troussier yang seharusnya memimpin Vietnam dalam Piala AFF U-23, VFF membuat terobosan yang sangat cerdas.
Mereka memutuskan untuk membentuk dua tim yang berbeda dengan peran dan tanggung jawab yang jelas.
VFF telah menunjuk Hoang Anh Tuan sebagai pelatih tim U-23 yang akan berkompetisi di Piala AFF U-23.
Hoang Anh Tuan akan bekerja dengan mayoritas pemain yang berusia 20-an tahun.
Sementara itu, Troussier akan fokus pada persiapan tim untuk Kualifikasi Piala Asia U-23.
Tim yang dibimbing oleh Troussier akan terdiri dari pemain-pemain terbaik.
Kemudian, Troussier juga berkesempatan memilih pemain yang tampil menonjol di Piala AFF U-23. Meskipun ada dua tim yang berbeda, keduanya saling terkait.
2. Gelar Pemusatan Latihan Lebih Cepat
Persiapan Vietnam untuk menghadapi Piala AFF U-23 2023 dapat dikatakan sangat matang.
Baca Juga: Rival Segrup Timnas Indonesia U-23 Pamer Hasil Uji Coba Lawan Klub Thailand, Hasilnya Di Luar Dugaan
Dengan memiliki fasilitas latihan di Vietnam Youth Football Training Center (PVF), mereka dengan lancar menyusun program latihan mereka.