BNI sebagai sponsor utama disebut sudah menyepakati nominal untuk bisa mendapatkan pemain yang memiliki keturunan dan darah Indonesia.
"Menghadirkan Radja Nainggolan ini kaitannya erat dengan sponsor yang membiayai atau sponsori BFC.
"Jadi berkaitan dengan perekrutan Radja,” kata Sumardji, dikutip pada Selasa (19/12/2023).
"Kami sudah mengomunikasikan dengan sponsor BNI, sehingga nilai yang kami sepakati itu boleh dikatakan cukup besar.
"Kurang lebih dalam setengah musim itu 5 koma sekian miliar. Tentu angka itu angka kesepakatan kami dengan sponsor BFC." imbuhnya.
BNI sendiri merupakan salah satu top 4 bank yang ada di Indonesia, tak heran ladang uang klub berjuluk The Guardian itu melimpah.
Selain itu klub yang saat ini bernama Bhayangkara Presisi Indonesia FC itu diketahui merupakan tim sepak bola profesional milik Kepolisian Republik Indonesia (Polri).
Bermarkas di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi dan harus menghadapi kenyataan pahit terancam degradasi ke Liga 2 musim depan.
Kontibutor: Eko
Baca Juga: Sembilan Pemain Abroad Susul Timnas Indonesia ke Turki, Salah Satunya Elkan Baggott