Shin Tae-yong Merendah usai Timnas Indonesia Lolos ke 16 Besar, Singgung Campur Tangan Tuhan

Irwan Febri Suara.Com
Jum'at, 26 Januari 2024 | 06:13 WIB
Shin Tae-yong Merendah usai Timnas Indonesia Lolos ke 16 Besar, Singgung Campur Tangan Tuhan
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong. (pssi.org)

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berbahagia dan merendah atas keberhasilan tim asuhannya lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia berhasil lolos ke 16 besar Piala Asia 2023 setelah keluar sebagai salah satu dari empat tim peringkat tiga terbaik di fase penyisihan grup.

Ini adalah sejarah baru bagi Timnas Indonesia. Pelatih asal Korea Selatan itu sangat bersyukur.

"Kami sangat bersyukur, hari ini saya sangat happy. Terima kasih banyak," ungkap Shin dalam pesan resmi PSSI di Doha, Kamis malam.

Walau berhasil mencatat sejarah. Shin Tae-yong enggan jemawa. Ia menilai semua ini berkat campur tangan Tuhan yang melihat kerja keras Asnawi Mangkualam dan kolega.

"Walaupun kita satu kali menang dan dua kali kalah, tapi para pemain bekerja keras di setiap pertandingan. Itu mungkin yang mempengaruhi hasil saat ini," kata Shin.

"Tanpa kerja keras mungkin Yang di Atas tidak memberikan kesempatan seperti ini. Tuhan tahu bagaimana kerja keras kita untuk ke 16 besar," imbuhnya.

Di babak 16 besar Piala Asia  2023, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Australia. Pertandingan akan dihelat pada Minggu (28/1/2024) di Stadion Jassim bin Hamad.

(Antara)

Baca Juga: Bersyukur Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023, Erick Thohir: Alhamdulillah, Sejarah Baru

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI