Sandy Walsh: Tidak Ada yang Tak Mungkin Timnas Indonesia Lolos ke Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Berikutnya

Selasa, 13 Februari 2024 | 10:28 WIB
Sandy Walsh: Tidak Ada yang Tak Mungkin Timnas Indonesia Lolos ke Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Berikutnya
Bek sayap Timnas Indonesia, Sandy Walsh tampil bersama KV Mechelen yang sukses mengalahkan KAS Eupen yang diperkuat Shayne Pattynama dalam lanjutan Liga Belgia 2023-2024. [Dok. KV Mechelen]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pertandingan ulangan fase grup Piala Asia 2023 itu akan berlangsung pada Kamis, 21 Maret pukul 20.30 WIB mendatang sebagaimana menyitat laman resmi FIFA, Rabu (7/2/2024).

Bagi Timnas Indonesia, laga ini sangat penting untuk memperbesar harapan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tim asuhan Shin Tae-yong saat ini masih terseok-seok dengan menduduki urutan terbawah klasemen Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan koleksi satu poin.

Situasi sulit itu didapat Timnas Indonesia setelah tampil buruk dalam dua matchday Grup F yang berlangsung pada November lalu.

Skuad Garuda hancur lebur saat bertandang ke markas Irak di Basra. Mereka dibungkam dengan skor telak 1-5.

Saat memainkan matchday kedua, Timnas Indonesia nyatanya tidak mampu mengalahkan tuan rumah Filipina yang secara matematis levelnya berada di bawah mereka.

Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan cuma bermain imbang dengan skor 1-1. Alhasil, meski punya poin setara Filipina, tim Merah Putih kalah perihal selisih gol -4 berbanding -2.

Situasi tersebut membuat Timnas Indonesia mau tidak mau harus meraih hasil positif saat menjamu Vietnam pada 21 Maret mendatang.

Baca Juga: Legenda Persipura, Bio Paulin Soroti Status Kontrak STY di Timnas Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI