Suara.com - Tanpa adanya Championship dalam BRI Liga 1 2023/2024, mungkin Borneo FC hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk meraih gelar juara.
Namun, gelar tersebut masih belum pasti, dan Bali United masih memiliki kesempatan untuk bersaing.
Poin Borneo FC kini tidak dapat dikejar oleh Persib Bandung yang menduduki posisi kedua dalam klasemen BRI Liga 1.

Dengan adanya regulasi baru, persaingan semakin ketat, termasuk bagi Bali United yang berada di peringkat ketiga dengan koleksi 48 poin.
Meskipun masih menyisakan enam pertandingan, termasuk dua laga kandang melawan Persija Jakarta dan Bhayangkara, serta empat laga tandang melawan RANS Nusantara FC, Persikabo 1973, Persebaya Surabaya, dan Persita Tangerang,
Serdadu Tridatu harus memenangkan lima dari enam pertandingan tersebut untuk aman mengunci posisi empat besar dan melangkah ke kejuaraan.
Tugas Berat Bali United
Bali United harus berhati-hati dengan Persija dan Persebaya Surabaya sebagai potensi hambatan dalam langkah mereka menuju championship series BRI Liga 1 2023/2024.
Persebaya Surabaya, yang hanya menelan satu kekalahan dari sepuluh pertandingan terakhir, menjadi ancaman serius.
Baca Juga: Vietnam Umumkan 33 Pemain Jelang Lawan Timnas Indonesia, Sejumlah Nama Andalan Absen
Sementara Persija Jakarta, meskipun baru kalah 1-2 dari Persib Bandung, tetap harus diwaspadai karena Bali United belum berhasil mengalahkan mereka dalam dua pertemuan terakhir.