Penyerang Nguyen Cong Phuong tak akan ambil bagian pada lawatan Vietnam ke Indonesia setelah masih dibekap cedera pergelangan kaki yang didapatkan ketika membela timnya Yokohama FC.
Untuk gelandang Do Duy Manh, ia belum mencapai kondisi fisik terbaiknya sehingga Troussier memutuskan untuk tidak mengambil risiko lebih jauh.
Sementara tiga nama lainnya dilaporkan dicoret karena ketatnya persaingan pada skuad saat ini, namun ketiganya masih memiliki kesempatan untuk tampil ketika Vietnam menjamu Indonesia, Selasa (21/3/2024) mendatang di Stadion My Dinh, Hanoi.