Dua Pemain Muslim yang Dikagumi Belanda-Depok Miliano Jonathans

Galih Prasetyo Suara.Com
Jum'at, 27 September 2024 | 11:44 WIB
Dua Pemain Muslim yang Dikagumi Belanda-Depok Miliano Jonathans
Pemain keturunan, Miliano Jonathans yang orang tuanya bertemu Kemenpora. (Instagram/@milianojonathans_)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Jadi bagi saya, mereka adalah para pemain yang saya kagumi dalam beberapa tahun terakhir. Sejak saya pertama bermain sepak bola, saya selalu menjadi pemain yang suka melakukan aksi dengan gaya drible saya," katanya.

Dalam wawancara dengan Transfermerkt itu, Miliano juga sempat singgung soal darah Indonesia yang ia miliki. Ia mengatakan bahwa sang nenek dari ayahnya berasal dari Depok, Jawa Barat kemudian hijrah ke Belanda.

"Nenek dari ayah saya berasal dari Depok dan kemudian pindah ke Belanda. Dia jago sangat jago memasak! Keluarga saya mengunjungi keluarga kami di Depok bulan lalu," kata Miliano.

Untuk informasi, jika merujuk dari sejumlah sumber, sebutan Belanda-Depok merujuk pada keturunan dari pekerja-pekerja milik Cornelis Chastelein, seorang pensiunan Perusahaan Hindia Timur Belanda dan pemilik tanah partikelir di Gemeente Depok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI