Di sisi lain, Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam sejumlah wawancara media menyatakan bahwa salah satu alasan pemecatan Shin Tae-yong adalah kendala komunikasi antara pelatih dan pemain.
Secara tak langsung, pengakuan terbaru Kim Jong-jin seakan membantah berbagai tudingan yang dialamatkan kepada Shin Tae-yong pasca pemecatan.
Shin Tae-yong kini tengah menikmati liburannya di Indonesia, dan direncanakan pulang ke Korea Selatan pada Minggu (26/1/2025) malam WIB.