Hadapi Persib, Alfeandra Dewangga Punya Motivasi Khusus

Minggu, 09 Februari 2025 | 13:55 WIB
Hadapi Persib, Alfeandra Dewangga Punya Motivasi Khusus
Alfeandra Dewangga usai mencetak gol ke gawang Arema FC pada pekan ke-24 BRI Liga 1 Musim 2023/2024. (Instagram/psisfcofficial)

Suara.com - Gelandang PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga, punya motivasi khusus untuk menghadapi Persib Bandung pada pertandingan kandang BRI Liga 1 2024/2025.

Menurut Dewangga, pada pertandingan pekan ke-22 kemenangan menjadi target yang wajib diraih timnya. Lantaran, di laga sebelumnya PSIS kehilangan poin setelah takluk dari Dewa United dengan skor 1-4.

Selain itu, hingga memasuki pekan ke-21 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025, PSIS berada di peringkat 13 dangan mengumpulkan 21 poin. Sehingga, untuk memperbaiki posisi klasemen Mahesa Jenar wajib meraih kemenangan.

Pemain yang menggunakan nomor punggung 19 ini mengajak rekan-rekannya untuk bekerja keras menampilkan permainan dan mengamankan poin penuh di kandang.

"Motivasi khusus pasti ada, pemain ingin melakukan yang terbaik apalagi kita pertandingan sebelumnya mengalami kekalahan, kita akan coba di pertandingan selanjutnya," kata Dewangga saat konferensi pers menjelang pertandingan, Sabtu (8/2/2025).

Lebih lanjut Dewangga menuturkan, kondisi PSIS saat ini sudah dalam keadaan siap bertanding, lantaran sebelumnya tim Mahesa Jenar memiliki persiapan yang bagus.

Berbekal persiapan yang matang, pemain Timnas Indonesia U-23 ini akan berusaha menjalankan instruksi yang diberikan oleh pelatih dengan maksimal dan siap menampilkan permainan terbaiknya.

"Persiapan pemain bagus, kondisi juga bagus, saat ini kami mencoba memberikan yang terbaik besok dan mengikuti arahan dari pelatih," tegasnya.

Sementara itu, tidak mudah bagi PSIS untuk mengamankan poin di pertandingan pekan ke-22, lantaran laga kandang ini kembali digelar tanpa penonton dengan alasan keamanan.

Baca Juga: Alami Masa Sulit, Persebaya Surabaya Dipastikan Bakal Berjuang hingga Akhir

Selain itu, Persib juga merupakan penghuni puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025 dengan mengumpulkan 46 poin. Ditambah lagi, pada pertemuan putaran pertama skuat Maung Bandung unggul atas PSIS dengan skor 2-1.

Pada pertandingan pekan ke-22 BRI Liga 1 2024/2025, Persib juga datang ke Semarang dengan motivasi tinggi dan memiliki target untuk mengamankan poin penuh.

Kontributor : Rahman

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI