
Adapun dalam pertandingan tersebut, Manchester United lolos dengan skor dramatis melawan Lyon.
Awalnya Manchester United unggul lebih dulu 2-0 berkat gol Manuel Ugarte dan Diogo Dallot.
Akan tetapi, Lyon bisa menyamakan skor menjadi 2-2 berkat Corentin Tolisso dan Nicolas Tagliafico.
Skor bertahan 2-2 di waktu normal 90 menit, sehingga pertandingan harus dilanjutkan ke babak extra time.
Pasalnya agregat sama kuat 4-4 karena di leg pertama skor juga berakhir imbang 2-2.
Di babak extra time, Lyon sempat memupus harapan Manchester United.
Sebab, Lyon berbalik unggul dengan skor 4-2 lewat gol Rayan Cherki dan Alexandre Lacazette.
Nyaris tersingkir, Manchester United kemudian bisa bangkit dari keterpurukan.
Bruno Fernandes memperkecil ketertinggalan lewat adu penalti.
Baca Juga: Jay Idzes Gusur 2 Bek Inter Milan!
Kemudian Kobbie Mainoo menyamakan kedudukan di menit 120 yang membuat laga itu semakin sengit menjadi 4-4.

Laga pun nyaris dilanjutkan dengan adu penalti untuk mencari pemenanganya.
Akan tetapi, Harry Maguire keluar sebagai pahlawan kemenangan The Reds Devil.
Harry Maguire mencetak gol di menit akhir yaitu 120+1 ke gawang Lyon.
Man United pun menang dramatis atas Lyon dengan agregat 7-6 di perempat final Liga Europa.
Man United lolos ke semifinal dan akan menghadapi wakil Spanyol, Athletic Bilbao.