Suara.com - Sejumlah pemain sudah dipanggil ke skuad ASEAN All Stars yang akan menghadapi Manchester United pada laga pramusim mereka.
Dari Indonesia ada dua nama pemain yang disebut masuk ke dalam skuad besutan Kim Sang-sik, pelatih Vietnam, itu. Mereka adalah Asnawi Mangkualam Bahar dan Muhammad Ferrari.
Tidak semua federasi, memang, melepas pemain-pemain terbaik mereka karena agenda yang padat mepet dengan laga ASEAN All Stars vs MU.
PSSI, misalnya, yang masih harus fokus mempersiapkan Timnas Indonesia untuk melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada awal Juni.
Sementara itu, laga ASEAN All Stars vs The Red Devils dijadwalkan berlangsung di Malaysia pada 28 Mei 2025. Oleh karena itu, ini sederet alasan pilar utama Timnas Indonesia tidak akan bergabung dengan ASEAN All Stars.
1. Prioritas Utama

Pertandingan melawan China pada 5 Juni mendatang menjadi laga yang sangat krusial buat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Patrick Kluivert tentu tidak ingin pemain kunci kelelahan atau menderita cedera akibat tampil di laga eksebisi. Fokus penuh dialihkan ke persiapan intensif menghadapi lawan yang jauh lebih menentukan.
Selain itu, Timnas Indonesia harus bertandang ke markas Jepang pada 10 Juni. Dua laga sisa di ronde ketiga mesti diselesaikan Indonesia dengan hasil positif.
Baca Juga: Pengamat Belanda: Thom Haye Melakukan Hal Bodoh
2. Bisa Gunakan Waktu untuk Uji Coba