Lebih lanjut, Exco PSSI tersebut membeberkan bahwa tim Merah Putih juga tidak akan ketambahan pemain naturalisasi anyar untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar pada Juni 2025 mendatang.
Menurut Arya Sinulingga, kualitas pemain timnas Indonesia sudah bagus menghadapi dua sisa pertandingan. Jadi, Patrick Kluivert harus bisa memanfaatkannya.
"Kalau lihat kualitas pemain yang kemarin ketika lawan Australia dan lawanBahrain, dan akan ke depan lawan China dan Jepang, dan target-target yang kami inginkan, kayaknya sudah oke kualitas pemain yang sekarang," ungkap Arya Sinulingga.
"Jadi tidak akan ada pemain baru dalam proses menuju bulan Juni. Kan sudah jago-jago dan hebat-hebat itu. Kalau pun nanti tambah kan paling tambah ketebalan,” tambahnya lagi.

Kendati begitu, rencana untuk menambah pemain keturunan masih ada. Namun, hal itu bakal dilakukan PSSI di masa mendatang.
"Nanti saja, sekarang dengan dua pertandingan terakhir nanti di round 3 dan target yang kami inginkan, jadi kami telah putuskan untuk tidak ada menambah pemain naturalisasi di bulan Juni ini," tukasnya.
Adapun timnas Indonesia akan menjalani dua pertandingan melawan China serta Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan Juni 2025.
Dua pertandingan ini bakal krusial karena menentukan apakah bisa lolos ke Piala Dunia 2026.
Skuad Garuda kini berada di posisi ke-4 klasemen sementara round 3 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan koleksi sembilan poin.
Baca Juga: PSSI Tak Tambah Pemain Keturunan, Ini 3 Amunisi Segar Timnas Indonesia untuk Patrick Kluivert
Timnas Indonesia hanya berjarak empat poin dari Australia yang berada di posisi runner up.