Perbandingan Karier Said Brkic vs Amar Brkic: Dua Saudara Keturunan yang Membela Negara Berbeda

Irwan Febri Suara.Com
Kamis, 08 Mei 2025 | 18:40 WIB
Perbandingan Karier Said Brkic vs Amar Brkic: Dua Saudara Keturunan yang Membela Negara Berbeda
Kolase Said Brkic dan Amar Brkic. (Instagram/perspectivefootball.id/LOC Piala Dunia U-17)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dunia sepak bola Indonesia sempat dihebohkan dengan kemunculan pemain keturunan yang membela Garuda Muda di ajang Piala Dunia U-17 2023.

Salah satu nama yang cukup menyita perhatian adalah Amar Brkic, gelandang muda yang tampil memperkuat Timnas Indonesia U-17.

Namun, kini perhatian publik kembali tertuju pada keluarga Brkic, setelah adik Amar, yaitu Said Brkic, membuat gebrakan baru dalam karier sepak bolanya.

Said Brkic, yang masih berusia sangat muda, sudah menorehkan pencapaian besar dengan menjalani debut untuk Tim Nasional Jerman U-15.

Langkah besar ini menjadikannya salah satu talenta muda yang patut diperhitungkan di kancah sepak bola Eropa, sekaligus membuka perbandingan menarik antara dirinya dan sang kakak, Amar Brkic, yang lebih dahulu dikenal publik sepak bola Indonesia.

Said Brkic: Meniti Karier di Jerman dan Debut Internasional

Said Brkic debut di Jerman U-15, bagaimana peluangnya di timnas Indonesia? (DFB.de)
Said Brkic debut di Jerman U-15, bagaimana peluangnya di timnas Indonesia? (DFB.de)

Said Brkic lahir di Jerman pada 26 September 2010, dan saat ini masih berusia 14 tahun. Ia bermain di posisi gelandang dan kini menjadi bagian dari skuad Eintracht Frankfurt Youth, akademi sepak bola bergengsi di Jerman.

Meski masih belia, Said sudah mencatatkan penampilan di kompetisi Nachwuchsliga - Liga A U-17, liga junior bergengsi yang mempertemukan pemain-pemain muda terbaik di Jerman.

Pencapaian terbarunya adalah saat dirinya dipercaya memperkuat Timnas Jerman U-15 dalam laga uji coba melawan Timnas Belanda U-15 (Jong Oranje).

Baca Juga: Selamat Datang Pemain Keturunan! Andalan Timnas Indonesia U-17 Tak Takut dan Siap Bersaing

Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Belanda, namun debut Said tetap menjadi sorotan. Informasi ini pertama kali ramai diberitakan melalui akun Instagram @nusantara.ballers, yang memang sering mengangkat kabar pemain diaspora Indonesia di luar negeri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI