Suara.com - Timnas Indonesia disebutkan tidak akan menjadi ancaman atau rival bagi Jepang selama masih melakukan naturalisasi.
Jepang merupakan salah satu tim terbaik di Asia saat ini dengan bukti menempati posisi 15 di ranking FIFA.
Di round 3 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, tim asuhan Hajime Moriyasu juga superior ketimbang negara lain.
Skuad Samurai Biru belum terkalahkan dalam delapan pertandingan, detailnya meraih enam kali menang dan dua hasil imbang.
Catatan itu membuat Wataru Endo dkk sudah mengunci tiket ke Piala Dunia 2026.
![Skuad Timnas Jepang saat pertandingan Sepak Bola Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Antara Indonesia melawan Jepang di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/11/15/31306-kualifikasi-piala-dunia-2026-timnas-indonesia-vs-jepang-timnas-jepang.jpg)
Jepang sendiri masih menyisakan dua pertandingan tersisa, salah satunya melawan timnas Indonesia.
Di pertemuan pertama, skuad Garuda tak berdaya kala menghadapi Jepang.
Timnas Indonesia dihajar telak dengan skor 4-0 oleh tim Samurai Biru.
Namun di pertemuan kedua pada 10 Juni 2025 mendatang, anak asuh Patrick Kluivert mengincar kemenangan.
Baca Juga: 3 Pemain Keturunan yang Bisa Jadi Trio di Lini Belakang Timnas Indonesia U-23
Hal teresbut demi mendapatkan poin penuh untuk membuka jalan lolos ke Piala Dunia 2026 secara otomatis.