Suara.com - Jelang pemusatan atau TC timnas Indonesia, sudah ada dua pemain abroad yang kini berada di Bali.
Timnas Indonesia merencanakan adakan TC di Bali untuk persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 2025.
Skuad Garuda akan menghadapi dua laga krusial pada Juni 2025 mendatang melawan China serta Jepang.
Maka dari itu, PSSI akan memfasilitasi Patrick Kluivert untuk persiapan dengan waktu cukup lama.
Jelang TC timnas Indonesia tersebut, kini sudah ada tiga pemain abroad yang berada di Bali.

Hal tersebut diketahui dari postingan Instagram Marselino Ferdinan.
Sebagaimana diketahui, Marselino Ferdinan berkarier di Oxford United.
Pemain 20 tahun tersebut baru saja mencatatkan debut di Divisi Championship atau kasta kedua Liga Inggris bersama Oxford United.
Marselino Ferdinan bermain di laga pamungkas kompetisi itu ketika melawan Swansea City.
Baca Juga: Prediksi Negara Tetangga: Timnas Indonesia Dikalahkan China
Pemain didikan Persebaya Surabaya ini tampil selama 17 menit bersama Oxford United.