Siapa Noha Pohan Simangunsong? Pernah Dipanggil Finlandia, Kini Ikut TC Timnas Indonesia U-17

Arif Budi Suara.Com
Selasa, 01 Juli 2025 | 12:45 WIB
Siapa Noha Pohan Simangunsong? Pernah Dipanggil Finlandia, Kini Ikut TC Timnas Indonesia U-17
Pemain keturunan berdarah Batak Toba dan Finlandia, Noha Pohan Simangunsong bermain untuk NAC Breda U-15. [Dok. Instagram/noha.ps_16]

Meski usianya baru 15 tahun, pemain yang lahir di Jakarta pada 12 Maret 2010 tersebut sudah memiliki postur dengan tinggi 1,72 meter.

Pemain keturunan berdarah Batak Toba dan Finlandia, Noha Pohan Simangunsong bermain untuk NAC Breda U-15. [Dok. Instagram/noha.ps_16]
Pemain keturunan berdarah Batak Toba dan Finlandia, Noha Pohan Simangunsong bermain untuk NAC Breda U-15. [Dok. Instagram/noha.ps_16]

Dari namanya pun terlihat jelas bahwa Noha Pohan memiliki darah Indonesia, khususnya berasal dari Sumatera.

Marga Simangunsong sendiri merupakan salah satu marga Batak Toba yang berasal dari wilayah Balige, Toba, seperti disebutkan dalam ensiklopedia Universitas STEKOM Semarang.

Menarik dinantikan apakah Noha Pohan bisa mencuri perhatian Nova Arianto, sehingga akan masuk ke dalam skuad final timnas Indonesia U-17 yang akan mentas di Piala Dunia U-17 2025.

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI