Jens Raven Starting, Berapa Gol Tercipta di Babak Pertama Timnas U-23 vs Malaysia?

Galih Prasetyo Suara.Com
Senin, 21 Juli 2025 | 19:37 WIB
Jens Raven Starting, Berapa Gol Tercipta di Babak Pertama Timnas U-23 vs Malaysia?
Jens Raven Starting, Berapa Gol Tercipta di Babak Pertama Timnas U-23 vs Malaysia? [Dok. KitaGaruda]

Suara.com - Laga hidup mati Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia di matchday terakhir grup A Piala AFF U-23 2025 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) sesaat lagi, Senin (21/7) akan segera kick off.

Pelatih Gerald Vanenburg, menurunkan 11 pemain utama dengan Jens Raven sebagai juru gedor dimainkan sejak menit pertama.

Jens Raven akan dibantu oleh Victor Dethan dan Rahmat Arjuna di lini depan. Sementara Arkhan Kaka bakal jadi supersub.

Dimainkannya Jens Raven sejak menit awal pertandingan Timnas U-23 vs Malaysia tentu jadi ancaman tersendiri bagi pasukan Harimau Malaya.

Publik Indonesia tentu berharap Jens Raven bisa kembali tunjukkan ketajaman saat melawan Brunei dengan mencetak banyak gol di babak pertama.

Untuk membongkar pertahanan Malaysia U-23, Raven akan dibantu oleh Victor Dethan. Bagi pemain PSM ini, partai melawan Malaysia U-23 menjadi laga pertama dia di Piala AFF U-23 2025.

Sebelumnya, Jens Raven menggila di babak pertama pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Brunei pada matchday pertama grup A Piala AFF U-23 2025, Selasa (15/7).

Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Timnas Indonesia unggul 7-0. Jens Raven mencetak 5 gol alias quintrick ke gawang Brunei.

Jens Raven mencetak gol pada menit 2, 9, 31, 33, dan lewat titik penalti pada menit 41.

Baca Juga: Cahya Supriadi Tampil, Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia

Dua gol lagi dicetak oleh Arkhan Fikri pada menit 20 lewat tendangan luar kotak penalti yang diberikan umpan oleh Robi Darwis.

Mencetak 5 gol ke gawang Brunei, Jens Raven mengikuti jejak legenda Timnas Indonesia, Iswadi Idris.

Dihimpun dari sejumlah sumber, Iswadi Idris mencetak 5 gol dalam satu laga saat Timnas Indonesia menang 9-1 atas Vietnam Selatan.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam Selatan berlangsung pada 2 Mei 1971.

Pertandingan itu berlangsung di Dongdaemun Stadium, Seoul, Korea Selatan di ajang Piala Presiden grup A.

Selain Iswadi Idris yang mencetak 5 gol, empat gol Timnas Indonesia lainnya dicetak Jacob Sihasale (3 gol) dan Abdul Kadir (2 gol).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI