Keuntungan Timnas Indonesia, Lini Serang Arab Saudi Sedang Tumpul

Arif Budi Suara.Com
Selasa, 07 Oktober 2025 | 11:25 WIB
Keuntungan Timnas Indonesia, Lini Serang Arab Saudi Sedang Tumpul
Lini serang Arab Saudi tumpul jelang lawan Timnas Indonesia. (Instagaram/@saudint)
Baca 10 detik
  • Tiga striker utama Arab Saudi sedang mandul, masing-masing baru mencetak satu gol sejak awal musim 2025/2026

  • Herve Renard menghadapi masalah serius di lini depan jelang laga krusial kontra Timnas Indonesia

  • Kemandulan striker Saudi jadi peluang emas bagi pertahanan Indonesia untuk mencuri poin di Jeddah

 
 

Suara.com - Lini serang Arab Saudi yang akan menjadi lawan perdana Timnas Indonesia di rondekeempat Kualifikasi Piala Dunia 2026, dilaporkan tengah berada dalam kondisi yang tidak ideal.

Para predator andalan The Green Falcons justru sedang mandul di level klub jelang menghadapi skuad Garuda.

Duel krusial antara Timnas Indonesia vs Arab Saudi akan tersaji di King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Kamis (9/10/2025) dini hari WIB.

Laga ini sangat vital, mengingat hanya juara grup yang akan lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia.

Di tengah persiapan mereka, pelatih Herve Renard dihadapkan pada fakta yang mengkhawatirkan.

Ketiga penyerang murni yang ia panggil ke dalam skuad yakni Abdullah Al-Hamdan, Firas Al-Buraikan, dan Saleh Al-Shehri semuanya memiliki catatan gol yang sangat minim sejak Saudi Pro League musim 2025/2026 bergulir.

Abdullah Al-Hamdan yang bermain di Al-Hilal tercatat baru mampu mencetak satu gol dari total enam penampilannya di semua kompetisi.

Nasib serupa dialami oleh Firas Al-Buraikan bersama Al-Ahli, yang juga baru mengemas satu gol meskipun sudah bermain dalam sembilan pertandingan.

Bahkan penyerang yang paling diandalkan, Saleh Al-Shehri (Al-Ittihad) juga baru menyumbang satu gol dari tujuh kali penampilannya.

Baca Juga: Waduh! Putra Sulung Patrick Kluivert Baku Pukul Gegara Uang Rp1,7Miliar

Ironisnya gol-gol dari Al-Hamdan dan Al-Shehri justru tercipta di ajang sekelas Piala Liga, bukan di kompetisi utama.

Tumpulnya ketiga ujung tombak The Green Falcons ini jelas menjadi sinyal yang sangat positif bagi lini pertahanan Timnas Indonesia.

Jika Jay Idzes dan kawan-kawan mampu memanfaatkan situasi ini dan tampil disiplin, bukan tidak mungkin Timnas Indonesia bisa mencuri poin berharga dari sang tuan rumah.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI