Ambil Jatah Senior untuk Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Justru Tak Ditarget Emas

Jum'at, 07 November 2025 | 13:31 WIB
Ambil Jatah Senior untuk Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Justru Tak Ditarget Emas
Kemenpora menegaskan tak menargetkan Timnas Indonesia U-22 untuk mempertahankan emas di SEA Games 2025. [Dok. KitaGaruda]
Baca 10 detik
  • Kemenpora tak memberi target mempertahankan emas bagi Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025.
  • Fokus utama adalah performa terbaik dan kemenangan bertahap di tiap laga.
  • Analisis kekuatan lawan seperti Thailand, Vietnam, dan Malaysia masih terus dilakukan.

Suara.com - Timnas Indonesia U-22 nyatanya tidak mendapatkan target meraih medali emas oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI.

Padahal, Garuda Muda berstatus juara bertahan, dan belakangan mendapatkan keistimewaan dari PSSI.

Timnas Indonesia U-22 diberikan dua slot laga uji coba Timnas senior di FIFA Matchday November 2025.

Jatah yang harusnya dimainkan Timnas senior untuk mendongrak Ranking FIFA, diberikan kepada Garuda Muda yang dijadwalkan menghadapi Mali U-22.

Meski mendapatkan keistimewaan dalam hal persiapan, tim yang dipimpin Indra Sjafri nyatanya tidak diwajibkan meraih medali emas pada SEA Games 2025.

Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, Surono, menjelaskan bahwa pihaknya masih dalam tahap analisis terhadap kekuatan lawan-lawan di ajang masa depan.

Menurutnya, yang paling penting adalah memastikan tim tampil maksimal di setiap pertandingan.

“Yang penting kami sampaikan agar mereka menampilkan yang terbaik, harus bisa melewati lawan dengan baik, sehingga secara bertahap setiap pertandingan itu harus menang,” ujar Surono kepada awak media.

"Akan tetapi, masalah nanti juara atau tidak, yang penting medali. Apakah medalinya nanti apa, itu sedang kami analisa," tambahnya.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Lawan Mali, Ivar Jenner Hingga Rafael Struick Dapat Panggilan

SEA Games 2025 sendiri akan digelar pada 9–20 Desember 2025 di Thailand.

Untuk cabang olahraga sepak bola, turnamen akan berlangsung lebih awal, yakni 3–18 Desember 2025. Timnas Indonesia U-22 berada di Grup C bersama Filipina, Singapura, dan Myanmar.

Surono menegaskan, evaluasi terhadap peluang medali Indonesia di sepak bola masih terus dilakukan dengan mempertimbangkan kekuatan pesaing negara-negara seperti Thailand, Vietnam, dan Malaysia.

“Kalau soal medali, kan sekarang masih satu bulan lebih, sehingga kami masih menganalisis dan nanti akan dicek lagi mengenai lawan-lawannya,” jelasnya.

“Mudah-mudah dengan adanya bekal menjadi juara umum itu mental atlet-atlet kita menjadi bagus dan punya motivasi tinggi untuk kedigdayaan negeri kita agar bisa tampil terbaik,” lanjut Surono.

Dalam empat edisi terakhir SEA Games, sepak bola Indonesia memang menunjukkan konsistensi prestasi. Pada SEA Games 2023 di Kamboja, skuad Garuda Muda sukses memutus puasa panjang dengan merebut medali emas setelah menaklukkan Thailand di final mengakhiri penantian selama 32 tahun.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI