- Bumi Firdauzi Talenta Muda Indonesia di Luar Negeri
- Pada usia 14 tahun, Bumi Firdauzi asal Bandung sudah bermain untuk BISP Cruzeiro Football Academy di Thailand
- Bumi menegaskan kebanggaannya sebagai pemain Indonesia dan memiliki ambisi untuk memperkuat Timnas Indonesia di masa depan
Suara.com - Dunia sepak bola Indonesia kembali memiliki satu bakat muda yang patut diperhitungkan. Bumi Firdauzi, 14 tahun, lahir di Bandung, kini menapaki karier profesional di luar negeri.
Bumi saat ini bermain untuk BISP Cruzeiro Football Academy di Thailand, sekaligus menempuh pendidikan di British International School, Phuket.
Ia adalah rekan satu tim dengan striker diaspora lainnya, Matthew Kohnke yang sempat ikut TC Timnas Indonesia U-16 pada 2024.
Dengan tinggi 178 cm dan berat 63 kg, Bumi menempati posisi utama sebagai bek tengah (CB) dan juga bisa berperan sebagai gelandang bertahan (CDM).
![Siapa Bumi Firdauzi? Talenta Muda Asli Bandung di Cruzeiro, Punya Mimpi Bela Timnas Indonesia [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/11/20/67563-bumi-firdauzi.jpg)
Meski masih belia, ia sudah mencetak dua gol dalam musim 2024/2025 dan menunjukkan kemampuan bertahan yang solid serta kecerdikan taktis di lapangan.
“Sepenuhnya saya bangga menjadi pemain Indonesia. Impian saya adalah memperkuat Timnas Indonesia," ungkap Bumi seperti dikutip dari profil linkedin miliknya.
Bumi, yang saat ini memiliki nilai GPA 3,75, menegaskan fokusnya tetap pada pengembangan sepak bola.
Meski baru memasuki usia 14 tahun, potensinya telah menarik perhatian pelatih internasional. Nilai penting lain, ia memiliki paspor Indonesia dan siap memperkuat Timnas di masa depan.
Sekilas Soal BISP Cruzeiro Football Academy
Baca Juga: Ivar Jenner Ambil Keputusan Tinggalkan FC Utrecht, Ini Alasannya
Akademi BISP Cruzeiro menggabungkan pelatihan sepak bola berperforma tinggi dengan pendidikan akademik yang unggul.
Hal ini memungkinkan Bumi dan pemain muda lain mengembangkan kemampuan teknis sekaligus mengasah disiplin, manajemen waktu, dan mental profesional.
Fasilitas yang dimiliki BISP Cruzeiro sangat mendukung perkembangan pemain muda.
Dengan luas 44 hektar, terdapat tiga lapangan sepak bola ukuran penuh, lima lapangan 7-a-side, gym kekuatan dan kondisi fisik, serta lapangan indoor 5-a-side.
Akademi ini juga rutin menggelar turnamen internasional seperti Soccer 7s dan Soccer 11s, memberi pemain pengalaman kompetisi global sejak dini.
Kontributor: Adam Ali